Dikeluhkan, Parkir Sembarangan Menyulitkan Akses Pengguna Jalan

Selasa 05 Jan 2021, 09:00 WIB
Ilustrasi. (ucha)

Ilustrasi. (ucha)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mobil parkir sembarangan di Jalan Wijaya Kusuma, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, sangat mengganggu karena menimbulkan kemacetan. Kondisi ini dikeluhkan pengguna jalan karena menyulitkan saat melintas.

Keluhan tersebut disampaikan oleh warga ke Redaksi Harian Pos Kota, isinya:

“Di Jalan Wijaya Kusuma, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, mobil warga parkir sembarangan, jika sedang macet warga cuek saja dan parkirnya seenaknya di jalan sehingga menyulitkan pengendara," kata warga di hp 08588231xxxx.

Baca juga: Warga Keluhkan Pungli Parkir di Pasar Ikan Muara Angke Jelang Pergantian Tahun Baru

Camat Pesanggrahan, Muh. Fajar Churniawan mengatakan pihaknya segera menindak lanjuti keluhan warga tersebut.

“Untuk parkir warga sembarangan dan tidak memiliki garasi akan kami tindak lanjuti,” kata Camat Pesanggrahan, Muh. Fajar Churniawan Senin (4/1/2021).

Ia pun menambahkan, warga yang tidak memiliki garasi sebaiknya mencari tempat atau lahan untuk disewa menjadi garasi atau membayar pribadi.

“Jika ada lahan ya bayar. Tapi nanti akan kami tindak lanjuti terlebih dahulu,” tegas Fajar. (adji/ys)

Berita Terkait

News Update