TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Tingginya jumlah pasien tertular corona di sejumlah daerah termasuk Tangerang Selatan (Tangsel) membuat rumah sakit (RS) khusus penanganan Covid-19 penuh. Kondisi ini tak jarang para pasien harus menunggu agar dapat penanganan.
Hal tersebut disampaikan pembaca ke Redaksi Pos Kota melalui kanal ‘Aspirasi Warga’. Isinya:
“Akhir tahun ini banyak lonjakan pasien terpapar Covid-19. Hal itu mengakibatkan sejumlah fasilitas penangan Covid-19 di Provinsi Banten, khususnya Kota Tangsel terisi penuh. Mulai dari rumah karantina, rumah sakit, bahkan UGD dan ICU pun sekarang sudah overload, mohon solusi dari pemerintah," kata waga di hp 0812 XXX XXX.
Baca juga: Pengumuman! Tempat Karantina Warga Positif Covid-19 di Graha Wisata TMII Full!
Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan saat ini bukan hanya wilayah Tangsel yang kekurangan kapasitas penanganan Covid-19. Namun sejumlah daerah lain juga terjadi penumpukan pasien.
“Rumah Sakit penanganan Covid-19 di Tangsel kapasitasnya penuh. UGD juga penuh, ICU juga penuh gitu. Bahkan kabupaten atau kota lain juga sama penuh,” kata Benyamin Davnie, Senin (28/12/2020).
Benyamin menuturkan, akan membuat Rumah Sakit tipe C milik Pemkot Tangsel yang baru selesai dibangun untuk dijadikan rumah sakit khusus Covid-19.
“Kita menyiapkan rumah sakit Pakulonan, bulan Januari 2021 mudah-mudahan bisa dioperasikan, sekarang mulai dilengkapi terus (fasilitasnya),” katanya. (toga/ta/ys)