JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Usai rentetan hasil gemilang terhenti, Tottenham Hotspur mencoba bangkit saat menghadapi tantangan Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris Pekan ke-14. Laga ini akan dilangsungkan Minggu (20/12/2020) malam di Tottenham Hotspur Stadium pukul 21:15 WIB. Jose Mourinho akan mendesak anak buahnya untuk bangkit dari kekalahan menyesakkan tengah pekan.
Kekalahan 2-1 di Liverpool tidak hanya mematahkan rekor tak terkalahkan mereka sejak bulan September 2020, tetapi bisa juga memengaruhi moral anak-anak asuhan Jose Mourinho. Kekalahan itu membuat mereka gagal menang dalam dua pertandingan terakhir di liga, turun ke posisi kedua dengan 25 poin dari 13 pertandingan.
Spurs kini hanya unggul satu poin di atas Southampton dan Leicester City yang masing-masing berada di posisi ketiga dan keempat. Sebuah kegagalan lagi pada akhir pekan ini akan membuat posisi mereka terancam dilewati.
Baca juga: Bentrok Tottenham Hotspur Vs Leicester City Persaingan Panas Peringkat Atas
Sementara itu Leicester City tidak dalam performa terbaiknya di Liga Inggris, telah kalah tiga kali dari lima laga liga terbarunya, termasuk kalah 0-2 di kandang melawan Everton. The Foxes berada pada posisi keempat dengan 24 poin dari 13 pertandingan.
Miliki Keunggulan
Tottenham Hotspur memiliki keunggulan bermain di kandang sendiri. Mereka hanya kalah satu dari enam laga kandangnya sejauh ini, bulan September lalu di tagan Everton (0-1). Jadi, kita dapat mengharapkan Harry Kane dan koleganya untuk bangkit kembali pada pertandingan ini.
Di sisi lain, Leicester City telah memenangkan semua kecuali satu dari enam tandang terbarunya. Namun, the Foxes telah kalah dalam tiga pertandingan terkininya ke markas Tottenham, kebobolan setidaknya tiga gol setiap kali. (bu)
Perkiraan Pemain:
Tottenham (4-2-3-1): Lloris; Reguilon, Dier, Alderweireld, Doherty; Sissoko, Hojbjerg; Son Heung-Min, Ndombele, Lucas Moura; Kane. Pelatih: Jose Mourinho. Info skuad: Lamela (cedera), Tanganga (cedera), Bale (sangat meragukan).
Leicester (3-4-2-1): Schmeichel; Fuchs, Evans, Fofana; Justin, Tielemans, Ndidi, Albrighton; Barnes, Maddison; Vardy. Pelatih: Brendan Rodgers.