BEKASI – Pencurian yang dilakoni penjahat ini terbilang nekat. Pelaku beraksi di sebuah rumah yang ramai penghuninya. Tapi, saat peristiwa itu seluruh penghuni terlelap tidur, alhasil pelaku yang diduga berjumlah lebih dari seorang ini menggasak dua motor dari rumah tersebut, Kamis (17/12/2020). Lantas, sandal ditinggal.
Kejadian itu terjadi di Kampung Cikarang Jati, Desa Suka Jaya, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi. Pemilik rumah, Dalih, 56 (baru) meyadari rumahnya dibobol maling pada pagi harinya. Kepada wartawan Dalih menceritakan kejadian itu.
Dalih menjelaskan, awalnya saat itu dia sedang tidur di rumah beserta keluarganya yang berjumlah lima orang, namun setelah terbangun pukul 4.00 WIB, motor miliknya sudah raib digondol pencuri.
Baca juga: Terekam CCTV, 2 Pria Ini Curi Motor di Pasar Minggu Tak Sampai 2 Menit
"Padahal di dalam rumah banyak orang, tapi tidak tahu kenapa semua anggota rumah tertidur pulas," ucapnya.
"Padahal posisi motor dua-duanya berada di dalam rumah dan posisi rumah di pojok gang buntu seharusnya lebih aman,” tuturnya lagi.
Kejadian itu kemudian dilaporkan ke ketua RT setempat sebelum diteruskan ke polisi. Menurut Dalih, pelaku masuk melalui jendela rumah.
Baca juga: Curi Motor Anggota TNI, Ngaku di bawah Umur Ternyata Residivis
"Aksi pencurian itu diawali dengan mencongkel jendela rumah yang berada di posisi depan, kemudian masuk lewat jendela dan membuka pintu."
"Dalam pencurian itu, si pelaku pencurian meninggalkan sepasang sandal yang ditinggal pelaku," ucap Dalih. "Sepertinya dia terburu-buru," kata Dalih menambahkan.
Akibat kejadian itu Dalih kehilangan dua sepeda motor kesayanganya, Honda Beat bernomor polisi B 4556 FTO dan motor Suzuki bernomor B 3784 FIU.
Baca juga: Terjebak di Gang Buntu, Pencuri Motor Disergap Warga
Sebelumnya, di sekitar lingkungan tempat tinggalnya, memang kerap warga kehilangan motor. Sejumlah warga pun mengeluhkan keamanan di lingkungannya yang sudah tak aman. Kasus itu kini dalam penanganan Polsek Cibitung. (yahya/win)