Istri-istri ‘Wonder Woman’

Rabu 16 Des 2020, 09:45 WIB

BAGI para pejabat kepala daerah yang tugasnya selesai nggak usah khawatir tahtanya bakal berakhir juga. Kerena, ada sebagian para istri yang sanggup meneruskan kepemimpinannya setelah sang suami lengser.

Pada Pilkada 2020 saat ini, selain diramaikan oleh anak dan family pejabat, ternyata juga para istri dari mantan para pejabat di daerah bersangkutan akan menggantikan sang suami. Jadi nggak usah kahwatir pula jika tahta akan beralih pada orang lain.

Kalau dulu wanita atau para istri pejabat tinggal nguntit para suami, kini mereka pun akan  maju sebagai pemimpin.

Baca juga: Wanita Hebat, Menjadi Ibu Hebat

Jadi kalau sebelumnya sang istri disapa sebagai Ibu Bupati, nanti akan menjadi bupati, dan sebaliknya sang suami disapa sebagai suami bupati,” Apa kabar Bapak suami Bupati?” Keren kan?

Nggak usah heran lah, karena di era demokrasi ini siapa saja boleh mencalonkan dari jadi pejabat daerah. Mau orang biasa, pegawai, buruh atau petani, pedagang, penjahit silakan saja. Yang penting mampu dan tentu saja dipilih rakyat. Mengapa tidak?

Para wanita atau istri ini memang hebat, karena tidak saja sebagai ibu rumah tangga, tapi bisa meningkatkan diri sebagai pejabat menggantikan sang suami. Jika mereka terpilih, maka yang pertama adalah bahwa mereka sukses menyelamatkan tahta dari suami.

Baca juga: Yang Muda Yang Memimpin

Para istri sukses jadi pewaris tahta sang suami. Para istri ini, sekarang tentu saja bukan sekadar jadi bupati atau wali kota, tapi akan bertanggung jawab menjadi pemimpin daerah yang sebelumnya dijabat suami. Tentu saja, bukan hanya sekadar memangku jabatan tapi diharapkan bisa lebih baik dari sang suami.

Memang para istri atau wanita itu hebat, karena bukan saja sekadar mengurus sumai dan anak-anaknya. Tapi kali ini juga akan mengerjakan urusan pemerintahan. Mampukah para istri tersebut. Ya, wanita ibu rumah tangga seperti ’wonder woman’ biasa bekerja keras. Bahwa, wanita kuat yang nyaris mengurus keluarga selama 24 jam. 

Jadi setelah sang istri jadi pejabat, apakah urusan rumah tangga akan digantikan suami? Ah, mana tahan! (massoes)

Berita Terkait

Api Nan Tak Kunjung Padam!

Jumat 18 Des 2020, 09:45 WIB
undefined

Bagaimana Memberantas Prostitusi?

Minggu 20 Des 2020, 09:45 WIB
undefined

Si Tajir Pamer, Si Miskin Pedih

Senin 21 Des 2020, 09:45 WIB
undefined
News Update