Lemkapi: Penunjukan Kapolda Sudah Melalui Proses Panjang

Jumat 27 Nov 2020, 11:30 WIB
Direktur eksrkutif Lemkapi Dr Edi Hasibuan

Direktur eksrkutif Lemkapi Dr Edi Hasibuan

JAKARTA – Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) menilai penunjukan Kapolri  terhadap Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta sudah melalui proses yang panjang dan pertimbangan yang matang dari Kapolri Jenderal Idham Azis.

"Kami melihat Kapolri sudah menunjuk Kapolda Jatim dengan  tepat dan  pertimbangan yang sangat matang,” ungkap Direktur eksrkutif Lemkapi Dr Edi Hasibuan di Jakarta, Jumat (27/11/2020).

Menurut mantan anggota Kompolnas ini, penunjukan  seorang Pati polri menjadi Kapolda tentu  melewati berbagai tahapan dan prosedur yang sangat panjang.

Baca juga: 9 Kapolda Baru Resmi Dilantik Kapolri Jenderal Idham Azis

Usulan itu disampaikan dalam rapat Dewan Jabatan Perwira Tinggi Polri yang diketuai Wakapolri.

Penunjukan  itu tentu saja didasari karena kemampuan dan prestasi yang bersangkutan setelah sebelumnya berhasil memimpin wilayah Polda Kalimantan Selatan dengan baik.

“Kami melihat Pak Nico Afinta berhasil membuat Polda Kalimantan Selatan kondusif dan Kapolda Nico juga selama ini dikenal sangat dekat dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama di wilayah setempat,” tandas pakar hukum kepolisian Universitas Bhayangkara Jakarta ini.

Baca juga: Ulama dan Tokoh Masyarakat Dukung Kapolda Tegakkan Hukum Tanpa Pandang Bulu

Ditambahkan pemerhati kepolisian ini, dengan modal pengalaman dan prestasi tersebut, pihaknya berkeyakinan Irjen Nico Afinta akan mampu memberikan rasa aman kepada masyarakat Jawa timur.  

"Kami ajak seluruh masyarakat Jatim  dukung Kapolda agar bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," tutur Edi Hasibuan. (tiyo/tri)

Berita Terkait

News Update