Maradona Wafat, Argentina Berkabung Nasional Tiga Hari

Kamis 26 Nov 2020, 08:13 WIB
Maradona saat membawa Argentina menangkan Piala Dunia 1986.(dok)

Maradona saat membawa Argentina menangkan Piala Dunia 1986.(dok)

JAKARTA – Argentina mengumumkan masa berkabung nasional selama tiga hari, pasca wafatnya sang legenda sepak bola Diego Maradona pada Rabu (25/11/2020), akibat henti jantung.
 
Persatuan sepak bola Argentina mengatakan "Maradona selalu ada di hati kami". 

Presiden Argentina, Alberto Fernandez, seperti di rilis BBC mengatakan, "Anda membawa kami ke puncak dunia. Anda telah membuat kami begitu bahagia. Anda adalah yang terhebat dari yang hebat."

"Terima kasih, Diego. Kami semua akan merindukanmu sepanjang masa," kata Presiden Fernandez.

Baca juga: Dunia Berduka, Legenda Diego Maradona Meninggal Dunia

Di tingkat klub, Maradona bermain untuk Barcelona dan Napoli dan berhasil menjuarai Seria A dua kali.

Di timnas Argentina, ia turun di 91 pertandingan dengan mencetak 34 gol.
Maradona tampil di empat Piala Dunia.

Setelah Piala Dunia 1986 di Meksiko, ia memimpin Argentina di Piala Dunia 1990 di Italia. 

Maradona membawa Argentina lolos hingga babak final, namun di partai puncak ini mereka dikalahkan Jerman Barat.

Baca juga: Ingat Italia, Maradona Sedih Argentina Cuek Soal Corona

Pria berbadan gempal ini juga turun di Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat, namun Ia dipulangkan setelah dinyatakan positif menggunakan obat ephedrine.

Sebelum meninggal,  Maradona sempat menjalani operasi penyumbatan darah di otak pada awal November lalu, dan juga mengikuti perawatan untuk mengatasi ketergantungan alkohol.(tri)
 

 

 

 

Berita Terkait
News Update