JAKARTA - Pasangan selebritis Anang Hermansyah dan Ashanty hingga kini belum bisa dihubungi terkait kabar penangkapan Millen Cyrus, yang merupakan keponakan Ashanty, oleh pihak kepolisian akibat kasus dugaan kepemilikan narkoba.
Millen ditangkap aparat Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Usai berita tersebut muncul, para netizen pun ramai menanyakan kebenaran atas kasus tersebut kepada Ashanty di unggahannya yang menaruh gambar dua orang utan.
"@ashanty_ash bun... Apa benar Millen ditangkap?" tanya salah satu netizen.
Baca juga: Millen Cyrus Keponakan Ashanty Ditangkap Polisi Karena Narkoba
"Bunda bener Millen ditangkap terkait narkoba?" tulis netizen lainnya.
"Bun, Millen ketangkep polisi bawa sabu Bun," tulis salah satu warganet.
Namun semua komentar tersebut tak ditanggapi oleh Ashanty.
Baca juga: Millen Cyrus Idolakan Kedua Kontestan Indonesia Idol
Sementara itu Aurel Hermansyah juga tengah merayakan acara ulang tahun kekasihnya, Atta Halilintar. Ia pun mengunggah momen makan malam bersama di insta-storynya beberapa jam lalu.
"Sekarang kita lagi mau romantic dinner terus nanti kita juga mau movie nite di sini berdua," ujarnya sambil menunjukkan lokasi tempat makan malam mereka berdua.
Millen Cyrus ditangkap polisi dengan barang bukti narkoba jenis sabu. Saat ini, ia masih menjalani pemeriksaan. Setelah itu, beragam komentar pun ramai dari netizen. Mereka menanyakan ruangan sel tempat Millen Cyrus diamankan.
"Nanti di sel pria atau wanita ya?" tanya seorang netizen di kolom komentar salah satu unggahan Millen Cyrus.
Baca juga: Lucinta Luna akan Dihadirkan di PN Jakarta Barat, Agenda Pemeriksaan Terdakwa
Hingga saat ini, polisi belum memberikan penjelasan soal hal tersebut. Pihaknya masih memeriksa keponakan Ashanty itu secara intensif.
"Nanti ya, belum. Kami masih pengembangan," ujar Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Ahrie Sonta, Minggu (22/11/2020).
Millen Cyrus diamankan pihak Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Sabtu (20/11/2020) dini hari. Sosok bernama asli Muhammad Millendaru Prakasa ini diamankan Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Reza Rahandhi beserta Kanit II Sat Narkoba Ipda Prima Boy Mantri timnya di sebuah hotel di kawasan Jakarta Utara.
Baca juga: Ashanty Dikabarkan Hamil Tapi Sang Suami dan Aurel Justru Kecewa, Ternyata Ini Penyebabnya
Bersama dengan Millen Cyrus, turut diamankan juga seorang pria. Sayangnya, polisi baru memberikan sebatas inisial pria tersebut. "Ada seorang pria turut diamankan inisial J," kata Ahrie.
Informasi yang beredar, pria ini bernama Jefri. Belum diketahui identitasnya lebih lanjut dan apa hubungannya dengan Millen Cyrus.
AKBP Ahrie menambahkan, dalam penggeledahan di kamar hotel tempat Millen Cyrus menginap, pihaknya mengamankan paket kecil sabu. Selain itu disita pula bong atau alat isap sabu.
"Keduanya sudah dibawa ke Polres Pelabuhan Tanjung Priok untuk kemudian dilakukan penyidikan lebih lanjut. Kami masih lakukan pengembangan," tandasnya. (mia/ys)