JAKARTA - Wakil Gubernur (Wagub) Ahmad Riza Patria (Ariza), meminta agar warga untuk tidak berspekulasi terkait pemeriksaan Gubernur Anies Baswedan oleh penyidik Ditreskrimum Polda Metro pada Selasa (7/11/2020) kemarin.
Pasalnya, sebagai warga negara Gubernur telah memberikan contoh yang baik dengan hadir dan menjalani semua prosesnya dengan baik.
"Jadi saya yakin proses ini akan berjalan baik dan lancar . Sehingga masyarakat pun diharapkan nggak usah berspekulasi , kami hargai klarifikasi ini," ucapnya di Balaikota, Rabu (18/11/2020).
Baca juga: Diperiksa 9 Jam Soal Kerumunan Rizieq, Anies Dicecar 33 Pertanyaan
Menurutnya, dengan hadirnya Gubernur, Kepala Biro Hukum, Kasatpol PP, Walikota Jakarta Pusat hingga Camat Tanah Abang, untuk memberikan klarifikasi terkait kegiatan pernikahan putri HRS dan Maulid Nabi, diharapkan dapat memberi ketenangan.
"Mudah-mudahan ini bisa memberi keterangan sejelas jelasnya dan dapat digunakan untuk kepentingan pembangunan ke depan," imbuhnya.
Sebagaimana diketahui, Gubernur DKI, Anies Baswedan bersama 8 saksi lainnya dimintai klarifikasi terkait kegiatan pernikahan putri HRS dan Maulid Nabi Muhammad, oleh penyidik Ditreskrimum Polda Metro pada Selasa (7/11/2020) kemarin. (deny/win)