JAKARTA - Menjelang akhir tahun, masyarakat biasanya memilih untuk berpergian hingga membuat harga tiket transportasi melonjak. Namun, di tengah pandemi Covid-19, Lion Air Group mengaku tarif tiket untuk akhir tahun masih terjangkau.
"Mengenai harga jual tiket pesawat saat ini masih terjangkau, diharapkan sudah sesuai dengan daya beli masyarakat," ujar Corporate Communication Strategic Lion Air Group, Danang Mandala, kepada Poskota, Minggu (15/11/2020).
Ia menjelaskan, Lion Air Group yang menaungi maskapai Lion Air, Batik Air, dan Wings Air ini tetap menjual harga tiket sesuai dengan regulasi yang berlaku.
Baca juga: RLC Minta Aturan Wajib Rapid Test Bagi Calon Penumpang Pesawat Dikaji Ulang
Danang juga menambahkan hal tersebut sesuai dengan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 106 Tahun 2019 tentang Tarif Batas Atas Penumpang Pelayanan Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri (“KM 106/2019”),
"Masih sesuai dengan aturan regulator yang berlaku, jadi dalam hal ini tidak melebihi ketentuan tarif batas atas (TBA) dan tidak melebihi tarif batas bawah (TBB)," jelasnya.
Dalam penentuan harga jual tiket pesawat terbang kelas ekonomi dalam negeri, Danang menegaskan, Lion Air Group tidak pernah bekerjasama dengan pihak lain.
"Formulasi penghitungan yang digunakan masih wajar dan sesuai kemampuan calon penumpang dalam membayar berdasarkan kategori layanan maskapai," katanya.
Baca juga: Penerbangan Dibatasi, Maskapai Alihkan Usaha ke Angkutan Kargo
Lebih lanjut, Danang berharap harga jual tiket sudah sesuai dengan daya beli masyarakat, sehingga tren untuk bepergian menggunakan transportasi udara akan meningkat.
Ia mengaku penjualan tiket akhir tahun sudah bisa dipesan jauh-jauh hari. "Saat ini penjualan tiket akhir tahun sudah bisa dibeli," tutup Danang. (Mita/tha)