Setahun Kesehatan Aa Gatot Menurun Akibat Hipertensi dan Gula Darah

Minggu 08 Nov 2020, 22:30 WIB
Gatot Brajamusti

Gatot Brajamusti

JAKARTA.POSKOTA.CO.ID-- Kondisi kesehatan terpidana kasus narkoba, Gatot Brajamusti, terus menurun sejak setahun terakhir. 

Dia memiliki riwayat penyakit hipertensi dan gula darah serta pernah terserang stroke.

Aa Gatot panggilan akrabnya meninggal dunia di RSU Pengayoman Jakarta pada Minggu (8/11/2020) pada pukul 16.11 WIB, setelah dirujuk ke RSU Pengayoman dari Lapas Kelas I Cipinang tempatnya menjalani masa hukuman. 

"Yang bersangkutan dirujuk ke RS Pengayoman Jakarta dengan keluhan hipertensi dan gula darah tinggi," kata Kabag Humas dan Protokol Ditjen PAS Rika Aprianti saat dikonfirmasi di Jakarta Timur, Minggu (8/11/2020). 

Baca juga: Pada 2016, Reza Artamevia Pernah Diciduk Bersama Gatot Brajamusti Dalam Kasus Narkoba

Saat dirujuk dari Lapas Kelas I Cipinang, Aa Gatot di dampingi sang anak dan tim kuasa hukumnya. 

Sebelumnya, Rika mengungkapkan, jika kondisi kesehatan Gatot terus menurun dalam setahun terakhir.

"Jadi kondisinya memang setahun belakangan ini drop karena tiga penyakit; stroke, gula darah tinggi, dan hipertensi," kata Rika Aprianti ketika dihubungi awak media lewat video call, Minggu malam.

Sebelum menghembuskan nafas terakhir, kondisi Gatot terus menurun ketika sedang mendapatkan perawatan intensif dari tim medis Lapas Kelas 1a Cipinang, Jakarta Timur.

Baca juga: Pemain Film 'DPO' Gatot Brajamusti Meninggal Bukan Karena Covid-19

Selama setahun itu pula, kata Rika, mantan ketua PARFI itu mendapatkan perawatan intensif dari tim medis Lapas Cipinang.

Berita Terkait
News Update