JAKARTA – Tingginya antusias masyarakat pengunjung dan penonton sebelumnya, Indonesia Gaming Award tahun ini akan digelar secara
online di bulan Desember 2020.
Demikian disampaikan Alex Wijaya selaku Business Director Famous AllStars di Jakarta, Rabu (28 /10).
"Melihat antusiasme pengunjung & penonton dari tahun lalu, kita tetap mau mengadakan Indonesia Gaming Award untuk terus mengapresiasi pelaku esports & gaming di Indonesia”, ujar Alex.
Baca juga: GTV Gelar Ajang Penghargaan Esports Pertama di Indonesia
Dia mengatakan Indonesia Gaming Award adalah sebuah acara penghargaan sekaligus wadah apresiasi yang diberikan kepada para pelaku industry esports & gaming di Tanah Air sejak tahun 2019, mulai dari tim & pemain professional, turnamen, media, sampai ke developer, dan publisher.
Acara ini diinisiasi oleh Famous Allstars (FAS), Indonesia’s Largest Content Creator Network, yang merupakan perusahaan di bawah naungan EMTEK Group.
"Kemudian pada Indonesia Gaming Award 2020 juga akan diramaikan oleh penampilan dari beberapa musisi serta pelaku industry esports & gaming," ujar Alex.
Baca juga: Resmi Dibuka! Voting Online untuk Indonesian Esports Awards 2020
Dia menambahkan Indonesia Gaming Award 2020 resmi dimulai dengan fase voting online.
Terdapat 14 kategori penghargaan, yaitu:
1.Most Favorite Gaming Content Creator of The Year. 2 Most Favorite Caster of The Year 3. Most Favorite Cosplayer of The Year
4. Most Favorite Hardware & Gaming Peripherals of The Year. 5. Most Favorite Tournament of The Year. 6. Most Favorite Game of The Year. 7. Most Favorite Indonesian Game of The Year
8. Most Favorite Indonesian Developer of The Year. 9. Most Favorite Publisher of The Year. 10. Most Favorite Gaming Media of The Year. 11.Most Favorite Gameplay of The Year. 12.Most Favorite Rookie of The Year. 13. Most Favorite Esports Player of The Year. 14. Most Favorite Esports Team of The Year .(johara/tri)