Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Juaini Yusuf.(yono)

Jakarta

Antisipasi Genangan Saat Hujan, Dinas SDA Bangun Embung Tegal Alur

Senin 26 Okt 2020, 11:30 WIB

JAKARTA – Untuk mengantisipasi terjadinya genangan akibat hujan lokal atau rob di kawasan Rusun Lokbin Tegal Alur, Dinas Sumber Daya Air (SDA) akan bangun embung Tegal Alur di Kalideres, Jakarta Barat.

Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Juaini Yusuf menyebut, pembangunan embung tersebut nantinya memiliki luas 2.410 meter persegi, dan memiliki kedalaman kurang lebih tiga meter dengan volume tampungan embung 7.230 meter kubik air.

"Permasalahannya terjadi genangan jika hujan di kawasan Rusun Lokbin Tegal Alur akibat meluapnya Kali Semongol dan pasang surut air laut maupun hujan lokal," ungkap Juaini di Jakarta, Senin (26/10/2020).

Baca juga: Polsek Krembung Polresta Sidoarjo Berikan Obat Herbal Kepada Warga

Juaini berharap dengan dibangunnya embung yang akan dimulai September ini, apabila Kali Semongol meluap akan masuk ke dalam embung terlebih dahulu.

"Proses pengerjaannya mulai September dan ditargetkan Desember atau akhir tahun rampung," pungkasnya. (yono/tri)

Tags:
anitisipasi genangan saat hujandinas-sdabangun embung di tegal alurdinas sda bangun embung di tegal alurbanjir

Reporter

Administrator

Editor