Anies: Memakai Masker Tanda Kita Menghormati Orang Lain

Senin 26 Okt 2020, 15:22 WIB
Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta.

Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta.

JAKARTA  - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan saat ini menggunakan masker selain sebagai pelindung diri dari penularan virus Corona juga sebagai tanda menghormati orang lain. Anies mengungkapkan, dengan memakai masker bukan hanya melindungi diri sendiri tetapi juga melindungi orang lain.

Hal tersebut dikatakan Anies pada acara Coffee Morning dengan Kapolda Metro Jaya dan Pangdam Jaya, dalam rangka Menyikapi Perkembangan Situasi Kamtibmas di Aula Lantai 2 Gedung Promoter Polda Metro Jaya, Jalan Jend. Sudirman 55 Jakarta Selatan, Senin (26/10/2020).

Baca juga: Anies Minta Masyarakat Jakarta Tetap di Rumah Saat Libur Panjang

"Saya ingin ingatkan gunakan masker sebagai tanda menghormati orang lain. Gunakan masker sebagai tanda melindungi orang lain. Kalau tidak memakai masker, artinya kita tidak melindungi orang lain. Pegang itu sebagai prinsip dan jangan sungkan untuk pakai masker," kata Anies di lokasi acara.

Anies juga menganjurkan masyarakat agar selalu mengenakan masker saat berkomunikasi tatap muka, baik itu dengan keluarga ataupun dengan orang lain.

"Saya anjurkan kepada seluruh masyarakat, jangan karena merasa keluarga, kemudian masker dicopot. Karena itu merasa keluarga, merasanya aman, lalu maskernya tidak dipakai. Kalaupun pertemuan keluarga, maka pastikan masker dipake karena pemerintah tidak mungkin mengawasi ruang ruang keluarga diseluruh rumah," ujarnya.

anies

Baca juga: Anies: 2 Pekan PSBB Transisi, Keterpakaian Tempat Tidur Isolasi Turun

Dikatakan, penularan virus Corona bukan hanya terjadi di ruang publik, justru menurutnya penularan banyak terjadi di ruang pribadi seperti rumah. Itulah yang menyebabkan terjadinya Covid-19 klaster rumah tangga.

"(Kegiatan) yang publik kita bisa awasi. Tapi yang ruang-ruang privat, kita perlu seluruh masyarakat menjaga," cetusnya. (yono/win)

News Update