Lee Sachi. (ig : @lee_889)

Selebritis

Lee Sachi Masih Trauma Nikah Setelah Cerai dari Okan

Senin 19 Okt 2020, 07:49 WIB

ARTIS Lee Sachi sudah resmi bercerai dari Okan Cornelius. Perceraian itu menjadi pengalaman buruk bagi Lee Sachi. Ia masih trauma.

Lee Sachi mengatakan bukan tak mungkin ia memiliki pasangan lagi di masa depan.

Namun untuk saat ini, Lee Sachi tak terburu-buru untuk memiliki suami baru.

"Saya harus fokus dengan pekerjaan saya. Karena ada beberapa bisnis yang akan lauching bulan depan,"tutur Lee Sachi, Minggu (18/10/2020).

Baca juga: Lee Sachi Ungkap Diceraikan Okan Karena Serahkan Anak ke Viviane

Ada keinginan di hatinya untuk bisa menemukan pasangan yang tepat. Namun menurut Lee Sachi, sekarang bukan saatnya. Ia pun sudah memiliki kriteria pasangan yang ia inginkan. Lee Sachi mengatakan, dirinya ingin bisa memiliki pasangan pria dari kalangan yang bukan artis.

Disinggung apakah ada trauma usai bercerai dengan Okan Cornelius. Lee Sachi merasa ada rasa trauma untuk kembali menikah. Namun dia punya prinsip jika kembali mencari pasangan dia akan memilih untuk lebih selektif lagi.

"Ya pasti karena buat aku bercerainya pernikahan aku yang sekarang membuat aku berpikir kalau seorang pria yang kita suport dari keadaan minus. Bisa menjadikan kita korban demi kepentingannya sendiri," jelasnya.

Baca juga: Okan Cornelius Resmi Nikahi Mey Lee Sachi

Sementara itu Lee Sachi akui dia masih membuka komunikasi dengan Okan Cornelius. Baginya Okan akan membutuhkan dirinya, terlebih lagi untuk urusan harta gono-gini.

"Saya membuka komunikasi dengan baik, karena bagaimana pun dia akan cepat atau lambat akan membutuhkan saya soal tanda tangan gono-gini," pungkasnya.

Sebelumnya Okan Cornelius menggugat cerai Lee Sachi. Okan beralasan menggugat Lee Sachi karena Lee diduga melakukan KDRT kepada anak semata wayang Okan Cornelius. (mia/win)

Tags:
Lee Sachi Masih Trauma NikahLee SachiTraumaSetelah Cerai dari OkanCeraiokan

Reporter

Administrator

Editor