Suzy dan Nam Joo Hyuk. (Netflix)

Selebritis

Drakor 'Star-Up' SegeraTayang, Menyapa Penggemar Suzy dan Nam Joo Hyuk

Senin 19 Okt 2020, 12:55 WIB

SEOUL –  Drama Korea (Drakor) 'Star-Up' yang tayang di TVN dan dibintangi oleh Suzy dan Nam Joo Hyuk ini bakal menyapa penggemarnga dalam waktu dekat ini.

Dalam drama ini, Nam Joo Hyuk berperan sebagai Do San. Ia adalah seorang pria yang tengah merintis perusahaan.

Di sisi lain, Suzy berperan sebagai Dal Mi. Ia bercita-cita menjadi penerus Steve Jobs.

Setting lokasi yang diambil di drama ini adalah sebuah tempat yang diibaratkan seperti Silicon Valley bernama Sand Box.

Do San dan Dal Mi sudah saling mengenal satu sama lainnya di masa lalu, dan dipertemukan kembali untuk meraih kesuksesan bersama.

Episode pertama yang ditayangkan pada 17 Oktober 2020 langsung mencuri perhatian. Berdasarkan data yang dirilis oleh Nielsen Korea, penayangan perdana drama ini mendapatkan rating 4,4 persen secara nasional dengan puncak sebesar 5 persen.

Secara demografis, drama ini juga berhasil meraih 2,9 persen dengan puncak 3,3 persen untuk penonton usia 20 hingga 49 persen.

Di episode perdana, Start-Up mengajak para penonton untuk kembali ke masa lalu Seo Dal Mi.

Para penonton akan dimanjakan dengan visual yang ciamik yang semakin memperindah kisah yang diceritakan.

Tak hanya sebatas tentang masa lalu, episode pertama juga memperlihatkan perjuangan yang harus dilalui oleh ayah Seo Dal Mi dan juga kenyataan pahit yang membuat para penonton meneteskan air mata.

Selain Suzy dan Nam Joo Hyuk, drama ini juga dibintangi oleh Kim Sun Ho dan Kang Han Na. Sejumlah aktor senior seperti Kim Hae Sook, Eum Hyo Seop, hingga Kim Joo Hun juga turut membintangi drama ini.

Start-Up disutradarai oleh Oh Choong Hwan yang sebelumnya sukses lewat drama While You Were Sleeping hingga Hotel Del Luna.

Naskah dari drama ini ditulis oleh Park Hye Ryun yang bertanggung jawab atas drama populer seperti I Can Hear Your Voice, Pinocchio, hingga While You Were Sleeping.

Start-Up juga bisa disaksikan di Netflix setiap Sabtu dan Minggu. (mia/tri)

Tags:
drakor start-upsegera tayang menyapa penggemarSuzy dan Nam Joo Hyukdrama korea

Reporter

Administrator

Editor