JAKARTA - Bukan hanya massa alumni 212 yang rencananya akan bergerak ke Istana Negara. Sejumlah mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun juga mulai menggelar aksi protes pengesahan UU Cipta Kerja di Jalan Raya Pemuda, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (13/10/2020).
Sambil membakar ban di depan kampus mereka di Jalan Pemuda, para mahasiswa berorasi menyampaikan protes UU Cipta Kerja. Mahasiswa ini pun menutup dua ruas jalan yang digunakan dalam menggelar aksi.
Perwakilan mahasiswa Ibnu Chaldun, Ramadhan Loilatu mengatakan, aksi dilakukan sambil menunggu rekan-rekan lainnya untuk menuju Istana Negara untuk melakukan unjuk rasa. "Aksi ini kami lakukan sebagai bentuk penolakan atas disahkannya undang-undang Cipta Kerja," katanya, Selasa (13/10/2020).
Baca juga: Demo UU Cipta Kerja, Hendardi: Ketertiban Harus jadi Prioritas Bersama
Ramadhan melanjutkan, nantinya ia dan rekan-rekannya akan ikut bergabung dalam aksi demo menentang pengesahan UU Cipta Kerja. Hal itu akan terus dilakukan sampai presiden Jokowi membatalkan undang-undang yang menyengsarakan rakyat kecil.
"Aksi pemblokiran jalan ini sebagai bentuk protes kami terhadap dewan pengkhianat rakyat yang sudah mengesahkan OmnibusLaw UU Cipta Kerja," ujarnya.
Akibat aksi demo dan pembakaran ban tersebut, petugas kepolisian dari Polres Jakarta pun mengalihkan arus lalu lintas di Jalan Pemuda.
Baca juga: Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas Terkait Demo RUU Cipta Kerja di Istana
Petugas pun akhirnya membuka lajur bus Transjakarta yang berada di sisi kanan jalan agar bisa digunakan pengendara. (ifand/ys)