JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria memastikan bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam keadaan sehat walafiat. Ariza mengungkapkan, Anies masih berkegiatan seperti biasa.
Hal tersebut diungkapkan Ariza guna menangkis kabar yang beredar bahwa Anies sedang dirawat di Rumah Sakit Royal, Sunter, Jakarta Utara.
"Nggak ada (dirawat) saya sampai kemarin masih komunikasi ya. Jadi, Pak Anies kemarin bareng saya bersepeda mengecek tempat-tempat yang sedang kami rapikan kami bersihkan," ucap Ariza saat melakukan peninjauan pembuatan saluran dan turap, di Sawah Besar, Jakarta Pusat, Minggu (4/10/2020).
Baca juga: Mahfud Bilang Corona di DKI Tinggi Meski Tak Ada Pilkada, Wagub: 3M Aja Dulu
Dirinya meminta, agar masyarakat lebih jeli menyerap informasi. "Jadi mohon juga masyarakat (jangan mudah percaya) informasi ya. Soalnya kemarin sore masih sama-sama saya," pungkasnya. (yono/ys)