Barron dan Ivanka Trump. (ist/google)

Internasional

Gedung Putih Siap Lindungi Ivanka dan Baron Trump dari Corona

Sabtu 03 Okt 2020, 15:45 WIB

AMERIKA - Gedung Putih mengatakan anak-anak Donald Trump, Ivanka dan Barron, keduanya telah dites dan negatif untuk Covid-19 sesaat setelah pengumuman bahwa presiden dan Ibu Negara Melania Trump positif corona, Jumat (2/10/2020).

“Ivanka Trump dan suaminya, Jared Kushner diuji lagi untuk Covid-19 pada hari ini dan keduanya negatif,” kata Juru Bicara Ivanka, Carolina Hurley, Jumat (2/10/2020)

Ivanka telah diisolasi pada Maret lalu setelah bertemu di Gedung Putih dengan Menteri Dalam Negeri Australia, Peter Dutton, yang kemudian dinyatakan positif terkena virus.

"Berdoa untuk kesembuhan yang cepat untuk ayah saya dan Melania dan untuk semua yang terkena dampak Covid-19. Saat mereka berjuang bersama, Presiden akan terus berjuang untuk rakyat negeri yang hebat ini," cuit Ivanka di media sosial twitternya, Jumat pagi waktu setempat.

Dalam pernyataan terpisah, Kepala Staf ibu negara, Stephanie Grisham, mengatakan putra pertama pasangan Donald dan Melania Trump, Barron (14), juga dinyatakan negatif.

"Semua tindakan pencegahan diambil untuk memastikan dia tetap aman dan sehat," kata Grisham.

Trump (74) dan Melania (50), keduanya mengumumkan pada Jumat pagi bahwa mereka positif Covid-19 dan memasuki karantina di Gedung Putih, beberapa jam setelah dipastikan bahwa penasihat senior presiden Hope Hicks juga terinfeksi virus tersebut. (talitha/tri)

Tags:
gedung putihsiap lindungiivankabaron trumpdari corona

Reporter

Administrator

Editor