Ilustrasi pesawat jatuh. (dok)

Internasional

Pesawat Militer Angkut Taruna Jatuh dan Terbakar, 26 Tewas, 1 Selamat

Minggu 27 Sep 2020, 10:21 WIB

JAKARTA - Pesawat twin-turboprop Antonov-26 milik angkatan udara Ukraina, membawa 7 orang dan 20 kadet dari sekolah penerbangan militer, jatuh dan terbakar. Pesawat tersebut terbakar saat mendarat di bandara Chuguyiv, sekitar 400 kilometer di sebelah timur ibu kota Kyiv, Ukraina.

Para grup penyelamat telah menemukan korban tewas mencapai 26 orang dan hanya satu orang yang selamat. Kecelakaan pesawat ini terjadi pada Jumat (25/9/2020) malam waktu setempat.

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskiy menyatakan pada Sabtu (26/9/2020) sebagai hari berkabung bagi para korban kecelakaan dan memerintahkan agar penerbangan pesawat AN-26 dihentikan sambil menunggu penyelidikan penyebab kecelakaan.

Zelenskiy, yang mengunjungi area kecelakaan pada Sabtu, menyerukan penilaian penuh terhadap kondisi peralatan militer negara itu dan mengatakan bahwa dirinya menginginkan laporan resmi tentang kecelakaan itu pada 25 Oktober mendatang.

Baca juga: Sampaikan Belasungkawa, Ma'ruf Amin: Mudah-mudahan Tak Ada Lagi Pesawat Jatuh

Menurut situs perusahaan, AN-26 adalah pesawat angkut yang digunakan oleh operator militer dan sipil. Hampir 1.400 pesawat diproduksi dari 1969 hingga 1986. Belum diketahui berapa usia pesawat yang jatuh pada Jumat kemarin.

Sebelumnya, pesawat AN-26 yang disewa oleh kontraktor untuk Program Pangan Dunia juga jatuh pada 22 Agustus saat lepas landas dari Juba di Sudan Selatan dan menewaskan tujuh orang. (talitha/ys)

Tags:
Pesawat Militerpesawat jatuhukrainaposkotaPoskota-co-id

Reporter

Administrator

Editor