Kasus Covid-19 terus melonjak. (ist)

Bekasi

Akumulasi Kasus Covid 19 di Bekasi Tembus 2.815

Selasa 22 Sep 2020, 18:28 WIB

BEKASI - Jumlah kasus Covid-19 di wilayah Kota Bekasi tercatat sebanyak 2.815 kasus. Data tersebut merupakan jumlah kumulatif sejak Maret hingga 20 September 2020.

Kepala Dinkes Kota Bekasi Tanti Rohilawati mengatakan, jumlah tersebut bertambah 405 kasus Covid-19 dari sepekan yang lalu, tepatnya pada 13 September.

“Kami sampaikan update data harian per 20 September, dimana kondisi kasus kumulatif terkonfirmasi totalnya 2.815 dari bulan Maret saat awal Covid-19,” ujar Tanti.

Tanti mengatakan, kasus Covid-19 melonjak seiring dengan bertambahnya klaster keluarga. Klaster keluarga adalah penularan Covid-19 dari satu rumah yang ada dalam satu lingkungan tersebut.

Tanti merinci, ada 746 jiwa dari klaster keluarga di dalamnya yang terpapar Covid-19.

“Untuk saat ini yang sedang pemantauan atau aktif ada 64 keluarga yang sedang isolasi mandiri dan dipantau puskesmas,” kata Tanti. (yahya/tha)

Tags:
Kasus Covid-19​​​​​​​Kasus Covid-19 di Bekasi

Reporter

Administrator

Editor