Jubir gugus tugas covid-19 Kabupaten Bekasi, Alamsyah. (yahya)

Bekasi

Tekan Penularan Klaster Pabrik, Buruh di Kawasan Industri Bekasi Terus Dipantau

Kamis 17 Sep 2020, 13:15 WIB

BEKASI - Klaster industri masih menjadi ancaman potensial penularan Covid-19 di wilayah Kabupaten Bekasi.

Menekan penyebaran tersebut, buruh yang aktif bekerja di Kawasan Industri diawasi ketat oleh Gugus Tugas Penanganan Covid-19.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, Alamsyah mengatakan, pengawasan ini dilakukan oleh masing-masing perusahaan yang melakukan kordinasi ke Satgas Kabupaten Bekasi.

"Ini sesuai yang diminta oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, saat melakukan kunjungan ke kawasan industri. Dimana, masing-masing perusahaan harus mengawasi pekerjanya mulai dari kantor hingga keluar kantor," kata Alamsyah.

Baca Juga Cegah Klaster Pabrik, Kapolsek Cimanggis Bentuk Satgas Covid-19 di Perusahaan

Ia menerangkan, berdasarkan catatannya, kluster industri sudah menyumbang banyak kasus Covid-19 di Kabupaten Bekasi.

Sebanyak 41 pabrik telah melaporkan adanya kasus Covid-19. Dari jumlah tersebut, total ada 608 karyawan yang terkonfirmasi positif.

Puluhan perusahaan sudah melaporkan kasus Covid-19 yang berada di sejumlah kawasan industri. Di antaranya MM 2100, Kecamatan Cikarang Barat, Deltamas, Cikarang Pusat, dan Jababeka, Cikarang Utara.

"Jumlah tersebut kemungkinan bias bertambah, karena tracing terus dilakukan. Makanya, setiap perusahaan harus benar-benar menerapkan protokol kesehatan secara ketat, baik di area kerja, hingga ke kantin maupun tempat ibadah," saran Alamsyah.

Baca Juga : Klaster Industri Muncul di Depok, Seorang Karyawan Pabrik Resleting Positiv Covid-19

Kabupaten Bekasi hingga saat ini mengalami peningkatan 168 kasus baru dalam dua hari terakhir. Akibat peningkatan itu, hingga Rabu (16/9/2020), jumlah kasus Covid-19 telah mencapai 1.585 kasus.

Sebanyak 102 kasus, diantaranya reaktif. Hal ini dikatakan Alamsyah berdasarkan data Pusat Informasi dan Koordinasi Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi. (yahya/tha)

 

Tags:
Tekan Penyebaran Covid -19klaster pabrikBuruh di Bekasidipantau

Reporter

Administrator

Editor