Petugas Sudin Gulkamat mengevakuasi penumpang dan kapal yang nyaris karam di perairan barat Pulau Kelapa. (Ist)

Jakarta

Tersangkut Karang, Kapal Pengangkut Logistik Nyaris Karam di Perairan Pulau Kelapa

Selasa 15 Sep 2020, 12:44 WIB

JAKARTA –  Sebuah kapal nyaris karam di perairan barat Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara, Selasa (15/9/2020). Kapal kayu bermuatan logistik ini, mengalami kebocoran setelah tersangkut karang laut.

Kepala Sektor 7 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkamat) Kepulauan Seribu, Buang Miharja mengatakan, pihaknya melakukan penyelamatan setelah adanya laporan warga.

"Kita langsung mengirim 5 petugas berikut satu pompa apung ke lokasi untuk melakukan penyelamatan dan evakuasi penumpang kapal ," ucapnya saat dikonfirmasi. 

Menurut Buang, kapal pengangkut logistik material tersebut rencananya hendak menuju Pulau Kelapa dari Dermaga Keronjo. Namun, pada saat berada di perairan barat Pulau Kelapa kapal tersangkut karang hingga mengalami kebocoran.

"Air pun dengan cepat masuk ke lambung kapal, dan beruntung tidak ada korban. Sebanyak 12 ABK (anak buah kapal) berhasil diselamatkan sebelum kapal karam," paparnya. 

Meski demikian, akibat kejadian tersebut kerugian material mencapai Rp20 juta. "Kepada pemilik kapal , kami pun menghimbau untuk selalu waspada terhadap karang di lautan yang dapat merobek badan kapal," imbuh Buang. (deny/tri)

Tags:
tersangkut karangkapal pengangkutlogistiknyaris karamdi perairanpulau kelapa

Reporter

Administrator

Editor