Anggota Polsek Cibinong bersama Koramil dan Satpol PP membagikan masker ke pengendara motor. (ist)

Bogor

Bagikan Masker, Polsek Cibinong Bersama TNI dan Satpol PP Imbau Warga Patuhi 3M

Selasa 08 Sep 2020, 08:45 WIB

BOGOR - Anggota Polsek Cibinong bersama Koramil dan Satpol PP Kecamatan Cibinong turun ke jalan melakukan pendisiplinan protokol kesehatan 3M dan membagikan masker di pasar, Selasa (8/9/2020) pagi.

Kapolsek Cibinong, Kompol Yudi Kusyadi mengatakan langkah preemtif dikedepankan bersama 18 personel gabungan Koramil dan Satpol PP. Petugas mengimbau dan menyuluh untuk menggunakan masker, menjaga Jarak, dan menjaga kebersihan diri dengan sering mencuci tangan sebagai antisipasi terjadinya penularan virus corona atau Covid-19 yang semakin meluas.

“Kami melakukan bersama-sama dengan Koramil dan Satpol PP agar lebih efektif dalam melaksanakan tugas ibadah ini, agar angka penyebaran Covid-19 semakin berkurang," kata Kapolsek.

 

Anggota Polsek Cibinong bersama Koramil dan Satpol PP usai membagikan masker ke warga. (ist)

"Selain memberikan imbauan dan teguran, kami pun turut memberikan masker gratis kepada warga yang didapati tidak menggunakan masker,” imbuh Kapolsek. (angga/ys)

Tags:
bagikan maskerPolsek CibinongTNIsatpol ppSosialisasi 3MposkotaPoskota-co-idcorona

Reporter

Administrator

Editor