JAKARTA – Putus mata rantai pandemi Covid-19, Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman, gelar acara Priok Bermasker Pelabuhan Sehat, Indonesia Maju.
Acara yang berlangsung, Kamis (3/9/2020) di Mapolres Pelabuhan Tanjung Priok tersebut merupakan program pemerintah "Ayo Pakai Masker".
"Situasi Pandemi ini kita harus sehat. Khususnya dari pandemi covid-19. Sehat ini adalah hal yang sangat utama dan yang sangat penting," kata Irjen Nana Sudjana.
Dikatakan, hampir tujuh bulan pihaknya berjibaku dengan Covid-19. Dan semua pihak merasakan betul selama ini melawan dan memutus mata rantai virus corona. "Kita merasakan fluktuasi naik landai lalu naik lagi. Selama 1 bulan ini kita merasakan kenaikan yang sangat singnifikan dari orang yang terkena covid-19," ucapnya.
Tercatat ada 60 hingga 70 persen pasien terkena Covid-19 sudah sembuh total dibantu oleh tenaga medis. Namun jumlah yang terkena juga sudah naik hingga 180 ribu orang lantaran munculnya cluster-cluster baru virus corona.
"Harus menjadi perhatian kita bersama. saat ini sudah banyak cluster-cluster baru. Banyak pabrik-pabrik yang mulai dimasuki oleh covid-19. Sebanyak 500 orang buruh yang terkena virus ini," tukasnya.
Jenuh Covid-19
Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana menuturkan, kondisi yang dialami masyarakat saat ini menghadapi wabah Covid-19 sudah mulai jenuh lantaran aktifitas masyarakat menjadi berkurang.
"Kita lama-lama menjadi jenuh dengan keadaan yang sekarang. Kita harus bisa melawan jenuh tersebut. Karena jika kita terkena virus ini hanya ada dua pilihan kita yaitu sembuh atau meninggal," pungkas mantan Kapolda Nusa Tenggara Barat ini (NTB)
Kapolda juga memberikan apresiasi bagi semua pihak yang terlibat dala acara deklarasi tersebut. dmDimana acara ini dimaksudkan untuk mengingatkan masyarakat agar lebih sadar untuk memakai masker agar terhindar dari Covid-19.
Polri bersama TNI dan Satpol PP, kata Nana selalu memberikan himbauan dan penegakan untuk mengingatkan masyarakat agar memakai masker. "Terapkan selalu 3M, yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. 3M ini adalah cara yg paling efektif untuk melawan virus corona," ujarnya.
Nana mengaku di bulan Agustus 2020 pihaknya sudah mekampanyekan untuk memakai masker. Kemudian bulan September 2020 kita mengkampanyekan memakai masker dan mencuci tangan. Bulan- bulan selanjutnya yaitu mengkampanyekan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
Selain itu, Polda Metro juga memiliki program Kampung Jabat. Dimana setiap wilayah hukum Polda Metro Jaya ada dan mempunyai nama masing-masing. Yang paling penting adalah Kampung di setiap wilayah harus mampu melawan Covid 19.
"Harapan dari Kampung Jabat ini adalah bisa menurunkan tingkat covid 19 misal dari zona merah menjadi zona kuning, zona kuning menjadi zona hijau dan zona hijau tetap zona hijau. Kita ploting anggota dilapangan untuk menjaga dan mematuhi Protokol Kesehatan. Kita harus gelorakan kita bermasker minimal 60 per sen sudah aman tidak tertular covid 19," katanya. (Ilham/tri)