Kasie Trantip Kecamatan Ciputat, Jerry Panjaitan. (toga)

Tangerang

Satpol PP Kawal Proses Relokasi Pedagang Pasar Ciputat

Senin 31 Agu 2020, 23:38 WIB

TANGSEL -  Pemerintah Kota Tangerang Selatan melalui, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) melakukan pengawalan terhadap pedagang yang direlokasi dari Pasar Ciputat lokasi sementara di Plaza Ciputat. Relokasi tersebut dilakukan petugas guna melancarkan proses peremajaan pasar.

"Hari ini target kita mengosongkan terowongan ini. Kita hanya mengawal saja, karena para pedagang berinisiatif merapikan (dagangannya) sendiri," ujar Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (Kasie Tantrib) Kecamatan Ciputat Satpol PP Kota Tangsel, Jerry Panjaitan saat dijumpai poskota.co.id, di lokasi, Senin (31/8/2020).

Jerry menambahkan, kehadiran para Satpol PP di lokas guna menjaga kondusifitas, mengingat para pedagang koperatif untuk membongkar lapaknya sendiri.

"Ini ada rencana revitalisasi, dan kita hanya memantau saja, mengingat sebagian besar para pedagang koperatif untuk membuka lapaknya masing-masing," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemkot Tangsel berencana melakukan peremajaan Pasar Ciputat dan merelokasi para pedagang ke Plaza Ciputat. (toga/tha)

Baca Juga : Direlokasi, Pedagang Pasar Ciputat Bilang Nggak Butuh Bagus.

Tags:
satpol pprelokasiPedagang Pasar CiputatKawal

Reporter

Administrator

Editor