Penyaluran bansos BTT kepada 2800 KK.(ist)

Tangerang

Pemkot Tangerang Salurkan Bansos BTT Kepada 2800 KK

Jumat 14 Agu 2020, 21:30 WIB

TANGERANG - Pemerintah Kota Tangerang membagikan bantuan sosial Belanja Tidak Terduga (BTT) kepada 2.800 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak Covid-19, yang bersumber dari APBD Kota Tangerang tahun 2020. Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Jaminan Perlindungan Sosial, Dinas Sosial Kota Tangerang, Hilman.
 
"Bantuan tersebut diperuntukkan bagi warga Kota Tangerang yang terdampak Covid 19, yang belum masuk ke dalam data penerima bantuan," ujar Hilman saat dihubungi, Jumat (14/8/2020).
 
Dijelaskan Hilman, pemberian bantuan tersebut nantinya akan dilaksanakan secara bertahap selama tiga bulan dengan besaran Rp600 ribu perbulan per KK.
 
"Pembagiannya dimulai bulan Agustus hingga Oktober 2020, dengan besaran Rp600 ribu rupiah perbulan" ucapnya.
 
Ditambahkan saat ini telah dilakukan pembagian kepada dua kecamatan, dan para penerima diwajibkan untuk membawa KTP dan KK serta Surat Keterangan dari Lurah.
 
"Untuk hari ini, kita bagikan untuk 379 KK di Neglasari, dan 65 KK di Benda, dan rencananya akan merata di 13 kecamatan yang ada di Kota Tangerang,"tutupnya.(toga/fs)
 
 
 
Tags:
pemkot tangerangsalurkan bansos BTTposkotaposkota.co.id

Reporter

Administrator

Editor