ADVERTISEMENT

Kali Bekasi Berbusa dan Bau

Selasa, 11 Agustus 2020 19:11 WIB

Share
Kali Bekasi Berbusa dan Bau

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

BEKASI – Warga yang tinggal di sekitar Kali Bekasi yang membentang di Jalan Mayor Hasibuan,Kecamatan Bekasi Timur mengeluhkan kondisi kali yang kembali dipenuhi busa.  Tidak hanya itu  masyarakat sekitar juga merasa tak nyaman lantaran aroma tak sedap tercium dari busa yang diduga limbah tersebut.

Menurut warga   busa itu muncul setiap kali turun hujan, terutama di kawasan Bogor. “Sudah biasa  kalau setiap kali hujan di Bogor pasti kali berbusa bau busuk,” papar Yohanes  di lokasi,  Selasa (11/8/2020).

Biasannya, lanjut Yohanes busa mulai muncul  di kali setiap pagi sekitar pukul 06.00.  "Berbusa dan bau airnya, tapi ini warna airnya si engga hitam-hitam banget. Biasanya hitam pekat kalau lagi tercemar gini," ucapnya.

Seorang pemancing, Yayan, 40, mengatakan dirinya sengaja datang memancing agar lebih mudah mendapatkan ikan ditengah kondisi Kali Bekasi tersebut."Kan bau tuh ikan pada mabok, jadi gampang nangkapnya mancingnya lagi pada dipinggir," imbuh dia.Kondisi Kali Bekasi yang berbusa dan mengeluarkan aroma bau itu kerap terjadi, bahkan tak terhitung jumlahnya.

Aroma bau busuk itu sampai tercium oleh pengendara yang melintasi Kali Bekasi tersebut."Dari jalanan juga baunya sudah kecium, biasa kalau abis hujan di Bogornya suka begini," tuturnya.Pengamatan Wartakota, busa itu cukup tebal dan mengeluarkan aroma bau tak sedap. (yahya/ruh)

 

ADVERTISEMENT

Reporter: Guruh Nara Persada
Editor: Guruh Nara Persada
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT