Warga tengah bercengkrama di taman di Jakarta Pusat. (ist)

Jakarta

Imbas Pandemi Covid-19, Revitaliasi Taman di Jakarta Pusat Batal

Selasa 11 Agu 2020, 16:54 WIB

JAKARTA - Pandemi Covid-19 berdampak batalnya revitalasi sejumlah taman di Jakarta Pusat di tahun ini.  

Adapun taman yang batal direvitalisasi yakni Taman Rawasari, Harapan Mulya, dan Kartini. "Pembatalan dilakukan karenan imbas pandemi Covid-19 yang mempengaruhi anggaran. Sehingga kami melakukan efisiensi. Padahal tahun ini kami sudah programkan revitalisasi taman Rawasari merupakan RTH dengan luas terbesar dari RTH yang ada di Jakpus,"kata Mila Ananda, Selasa (11/8/2020).

Menurutnya,  selain kawasan tersebut merupakan kawasan strategis yang menghubungkan beberapa wilayah antara Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Jakarta Pusat. Bukan hanya itu taman-taman tersebut memang kondirinya sudah tidak layak lagi sehingga perlu ada perbaikian. 

Meski pihaknya menunda program revitalisasi taman, namun program pemeliharaan taman masih tetap berjalan. "Kita tetap melalukan perawatan dan pemeliharaan taman yang ada di Jakarta Pusat, " tambahnya. 

Maka dari itu kata Mila pihaknya mensiasatinya dengan melakukan stek tanaman untuk menambah tanaman di beberapa lokasi yang dinilai kurang.  Hal ini dilakukan dengan tujuan jangan sampai gersang. (wandi/ruh) 

Tags:
tamancovid-19

Guruh Nara Persada

Reporter

Guruh Nara Persada

Editor