Tangerang

Wali Kota Tangsel Shalat di Mesjid Al-I'tishom

Jumat 31 Jul 2020, 10:49 WIB

TANGERANG  – Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany melaksanakan  shalat Idul  Adha di Mesjid Al- I'tishom, di komplek Pusat Pemerintahan Tangsel, Jalan Maruga, Ciputat, Jumat (31/7/2020).

Meski ada pembatasan jemaah akibat Pandemi Covid-19, namun suasana shalat Idul Adha di mesjid Al-I'tishom terlihat khusuk. 

"Momen Idul Adha kali ini kita peringati dengan suasana yang berbeda dibandingkan dengan momen-momen Idul Adha tahun sebelumnya. Sebagaimana kita ketahui bersama saat ini kita sedang berasa dalam pandemi Covid-19," ujar Airin dalam sambutannya.

Ditambahkan Airin, dirinya mengajak semua unsur masyarakat untuk bersama-sama dalam melakukan pencegahan Covid-19 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

"Sudah menjadi kewajiban kita semua untuk senantiasa berusaha semaksimal mungkin mencegah dan menanggulangi penyebaran Covid-19 dengan menerapkan pola hidup sehat," pintanya.

Pantauan dilapangan, sebelum masuk ke dalam mesjid, setiap jemaah dilakukan pengecekan suhu tubuh oleh petugas. Dan didalam mesjid para jemaah dibatasi 40 pesen dari kapasitas mesjid.(toga/tri)
 

Tags:
wali kotatangselshalatdi masjid al i'tishom

Reporter

Administrator

Editor