Ribuan pekerja hiburan malam mulai kepung balai kota DKI Jakarta.(yono)

Jakarta

Sekitar 1.000 Pekerja Tempat Hiburan Malam Mulai Kepung Balai Kota DKI Jakarta

Selasa 21 Jul 2020, 10:21 WIB

JAKARTA – Sekitar 1.000 pekerja hiburan malam mulai berdatangan ke Balai kota DKI Jakarta, di Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (21/7/2020).

Mereka berunjukrasa karena   menilai Pemprov DKI mendiskriditkan mereka. Para pengunjukrasa ini mulai berdatangangan sekitar pukul 09.00 dengan membawa berbagai macam spanduk.

Sebelumnya Ketua Asosiasi Pengusaha Hiburan Jakarta (Asphija), Hana Suryani mengatakan, sedikitnya ada 1.000 pekerja tempat hiburan malam yang akan menggeruduk balai kota.

"Sudah hampir lima bulan kami tak buka. Disaat tempat lain seperti lounge dan pub diizinkan buka, tapi kami tidak boleh buka," ungkap Hana Suryani, Senin (20/7/2020).

Hana mengatakan, dalam aksi yang direncanakan pukul 10.00 WIB itu, para karyawan meminta Gubernur DKI maupun pejabat lainnya untuk berbicara langsung dengan para pekerja alasan belum dibukanya tempat mereka, seperti karaoke dan beberapa tempat pijat.

Sementara disisi lain, lanjut dia, Pemprov DKI malah membuka beberapa tempat berizin restoran yang notabenenya menjual minuman beralkohol, penerapan protokol kesehatan juga diindahkan tempat itu. Karena banyak pengunjung yang tak menggunakan masker.(yono/tri)

Tags:
pekerjatempathiburan malammulai kepungbalai kotadki jakarta

Reporter

Administrator

Editor