Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi.  

Jakarta

Lurah Camat Tingkatkan Pengawasan, Wakil Wali Kota Jakpus : Posko PSSB Tak Boleh Kosong!

Selasa 21 Jul 2020, 14:06 WIB

JAKARTA - Seluruh lurah dan camat di Jakarta Pusat diminta mengaktifkan kembali posko Check Point Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) terpadu. Pasalnya masih ada sejumlah posko yang sering kosong tidak ada petugasnya. 

Permintaan ini disampaikan oleh Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi terkait posko di Kelurahan Tanah Tinggi yang sering kosong. Menurutnya, lokasi check point ini memang harus jaga aparat setiap hari. 

"Semua posko harus diaktifkan tujuannya agar dapat menindak para pelanggar PSBB dalam massa pandemi Covid - 19. Makanya saya minta kepada lurah dan camat harus aktifkat posko tersebut," kata Irwandi  Selasa (21/7/2020).

Baca juga: Warga Johar Baru Heran Posko Pengawasan PSBB Kok Nggak Ada Petugas? 

Nantinya keberadaan semua posko PSBB Terpadu itu akan dimonitor oleh tim percepatan Covid - 19 dari tingkat kota Jakarta Pusat.  Hal ini dilakukan tujuannya agar tidak terjadi kekosongan lagi. 

Irwandi juga akan melakukan evaluasi kosongnya posko PSBB di Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru terkait kekurangan Sumber Daya Manusia (SDM) atau memang ada kegiatan lainnya. Terlebih sangat disayangkan kosongnya posko PSBB Terpadu.

"Tidak enak sama masyarakat jika posko itu sampai kosong. Posko itu didirikan di lokasi yang menjadi keramaian warga jadi di sana petugas dapat menindak warga yang tidak patuh terhadap protokol kesehatan," paparnya.

Sementara itu, Lurah Tanah Tinggi Imran membenarkan jika posko itu didirikan jajaran kelurahan Tangan Tinggi. Kosongnya posko tersebut bukan berarti tidak di jaga oleh petugas melainkan memang tengah ada kegiatan lain. "Kemarin itu memang sedang ada giat, biasanya ada petugas yang menjaga," terang Imran. (wandi/ruh) 

Tags:
Posko Check Point PSBBlurahWakil Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi

Guruh Nara Persada

Reporter

Guruh Nara Persada

Editor