Gibran Rakabuming Raka di tengah massa PDIP (ist)

Sental-Sentil

PDIP Akhirnya Pilih Gibran, Siapa Dulu Dong Bapaknya?

Sabtu 18 Jul 2020, 06:30 WIB

AWALNYA jago PDIP untuk Pilwalkot Solo 2020 adalah Ahmad Purnomo. Tiba-tiba Gibran Rakabuming putra Presiden Jokowi menyalipnya dengan pelanggaran  aturan sana sini. PDIP memang serba kikuk, sehingga jadilah Gibran yang dimajukan.

Sebetulnya jago PDIP untuk Pilwalkot Solo 2020 hendak diumumkan Ketum PDIP Megawati bulan Maret. Tapi karena terhalang Corona, baru Jumat kemarin diumumkan. Seperti sudah banyak diduga dilihat dari kasak-kusuknya, yang direkomendasikan memang Gibran Rakabuming Raka, putra Presiden Jokowi sementara untuk Cawakilnya Teguh Prakosa.

Yang mengherankan, pemberitahuan bahwa Ahmad Purnomo tak jadi diusung PDIP justru oleh Presiden Jokowi sendiri, ayah kandung calon Walikota Surakarta. Ini kan nyakitin sekali buat Ahmad Purnomo dan tidak etis untuk sekelas Presiden. Kenapa presiden bersedia menyampaikan, padahal di situ sarat kepentingan anaknya, Gibran Rakabuming.

Rasa hormat untuk Ahmad Purnomo, yang bisa demikian legawa menerima kesemena-menaan PDIP atas dirinya. Bahkan ketika dia “dibarter” jabatan oleh Presiden Jokowi, Ahmad Purnomo menolaknya. Sebagai orang Jawa Solo, dia memahami bahwa di manapun “timun mungsuh duren” pastilah kalah. “Ya maklumlah, Gibran kan anak Presiden,” kata Ahmad Purnomo pada pers.

Jika mau bicara jujur, kelebihan Gibran hanya tiga, yakni: masih muda, anak presiden, dan ulet untuk terus kasak-kusuk demi pencalonan dirinya, meski sebetulnya tidak memenuhi syarat.

Dan karena dia anak presiden, para elit PDIP jadi serba kikuk dibuatnya. Meski Gibran belum 3 tahun jadi anggota PDIP, nggak papalah. Meski pendaftaran sudah ditutup di DPC Solo, kemudian bisalah mendaftar lewat DPD Jateng.

Pilkada Serentak akan dilaksanakan 9 Desember 2020. Banyak kalangan memprediksi Gibran akan menang mudah di Solo. Bila benar-benar dia jadi Walikota Surakarta, kemungkinan akan mengikuti “rute” ayahnya. Dari Solo ikut Pilkda DKI 2024. Jika menang pula, tahun 2029 dia akan melirik kursi Istana yang pernah diduduki ayahnya. Luar biasa. – gunarso ts

Tags:
Sental-SentilPDIPAkhirnya Pilih GibranPDIP Akhirnya Pilih GibranSiapa Dulu Dong Bapaknya?poskota.co.id

Reporter

Administrator

Editor