Nusantara

Pasangan Bukan Suami Istri dan Puluhan Warga Terjaring Operasi Yustisi

Jumat 17 Jul 2020, 06:55 WIB

CILEGON - Pasangan muda - mudi hidup satu atap diamankan tim aparat gabungan dalam Operasi Yustisi yang digelar, Kamis (16/7/2020). Pasangan yang diduga bukan pasangan suami isteri diamankan karena tidak dapat menunjukan surat nikah.

Tim apparat gabungan itu terdiri dari Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Cilegon.

Pada kesempatan itu, puluhan penghuni kos yang tidak bisa menunjukan dokumen kependudukan berupa Surat Keterangan Penduduk Tidak Tetap dari dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (DKCS) juga ikut diamankan.

Kepala Bidang Penegakkan Peraturan Daerah Dinas Satpol PP Kota Cilegon Sofan Maksudi menjelaskan, pasangan  bukan pasutri tersebut terjaring dalam Operasi Yustisi di Kecamatan Jombang oleh petugas gabungan. 

"Satu pasangan diduga bukan pasutri yang lagi ngamar sudah diamankan dan dibawa ke dinsos (dinas sosial), sisanya warga yang tidak memiliki KTP dibawa ke kantor kecamatan," katanya kepada wartawan, Kamis (16/7/2020).

Sofan menyatakan, Operasi Yustisi untuk memastikan jika warga pendatang yang ngontrak memiliki identitas, utamanya keterangan penduduk non permanen dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.

"Yah kami melakukan untuk tertib administrasi kependudukan. Sebab pendatang harus ada keterangan dari Disdukcapil," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Disdukcapil Kota Cilegon Hayati Nufus menjelaskan operasi gabungan itu merupakan upaya  penegakan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 7 Tahun 2015 tentang Administrasi Kependudukan.

Kata Nufus, pengurusan dokumen administrasi kependudukan saat ini sangat mudah, karena itu ia berharap masyarakat patuh atas ketetapan yang telah dibuat, dengan membuat dokumen tersebut.

"Masyarakat perlu mengurus dokumen Adminduk agar bisa terdata oleh pemerintah, itu pun penting untuk kepentingan pribadi masyarakat itu sendiri," tuturnya. (haryono/win)

Tags:
pasanganBukan-Suami IstriTerjaring Ops Yustisiposkota.co.id

Reporter

Administrator

Editor