BEKASI - Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Wijonarko mengungkapkan, hingga kini tidak ada anggotanya yang terpapar Covid-19.
Meski demikian, ia meminta anggotanya waspada dan tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat ketika menjalankan tugas."Enggak ada, jangan sampai ya, tetap waspada.""Kita memberikan imbauan agar menerapkan protokol kesehatan," kata Wijonarko di Bekasi, Rabu (15/7/2020).
Ia menjelaskan, total anggota Polres Metro Bekasi Kota ada 1.598 personel.Saat awal pandemi Covid-19, seluruh anggota termasuk dirinya langsung dilakukan pengecekan rapid test."Semua kita suruh cek rapid test sama swab PCR juga." "Seluruh kapolsek, termasuk saya, Wakapolres semuanya wajib," imbuhnya.
Bahkan, secara berkala seluruh anggotanya wajib dilakukan rapid test untuk memastikan kondisinya sehat tidak terpapar Virus Corona. "Kayak saya kapolres itu dua minggu sekali melakukan test swab sama Wakapolres, Dandim, Ketua DPRD, dan wali kota," beber Wijonarko.
Selain itu, untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkup kantor Polsek maupub Polres, jam besuk tahanan ditiadakan.
Seluruh tahanan Polsek dan Polres yang berjumlah 209 itu juga telah di-rapid test, bahkan di-swab test. "Tahanan sendiri Jumat yang lalu kita tes swab secara keseluruhan, baik Polres maupun Polsek, total 209."
"Sehingga kita pastikan tahanan tidak ada yang terpapar. Ya mudah-mudahan ini terus dipertahankan," harapnya.
Bagi para pengunjung yang datang ke area pelayanan Polres dan Polsek juga wajib menerapkan protokol kesehatan. Yakni, memakai masker, hand sanitizer, cek suhu, dan masuk bilik disinfektan.
Keluarga tahanan masih belum bisa membesuk, akan tetapi mereka diberikan fasilitas dalam berkomunikasi."Kita beri sarana, dalam berkomunikasi dengan tahanan. Ini upaya pencegahan juga," tuturnya. (yahya/ruh)