JAKARTA - Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengendara, kawasan protokol Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran disemprot cairan pembasmi kuman. Dengan cara ini diharapkan warga yang melintas dan berolahraga di kawasan tersebut tidak merasa was-was.
Kasektor Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kecamatan Kemayoran, Unggul Wibowo mengakui pihaknya menyemprot cairan pembasmi kuman di kawasan Jalan protokol Benyamin Sueb Kemayoran. Ini dilakukan karena selain dilintasi warga, kawasan tersebut selalu ramai dimanfaatkan warga untuk berolahraga dan kegiatan lainnya.
"Penyemprotan dengan cairan Kaporit sebanyak 1.500 liter ini menggunakan satu unit mobil Rescue Reaksi, satu mobil Ligh Rescue Gulkarmat satu unit sepeda motor didampingi satu kendaraan derek perhubungan. Totalnya ada 12 petugas gabungan yang sore ini dilibatkan," kata Unggul Wibowo, Minggu (5/7/2020).
Menurutnya, penyemprotan di jalan protokol ini adalah Kawasan Khusus Pesepeda (KKP) di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat. "Penyemproran ini kami lakukan pada Sabtu (4/7/2020) sore hingga malam. Dalam penyemprotan ini dipusatkan di tempat-tempat berkumpul masyarakat," terang Unggul.
Dirinya juga berharap dengan adanya pemyemprotan ini diharapkan dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19. (wandi/ys)