Mentri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Uncategorized

UMKM Terdampak Covid-19, Kementerian Koperasi Berupaya Lakukan Pemulihan

Jumat 03 Jul 2020, 00:30 WIB

JAKARTA - Pandemi Virus Corona tak hanya menjangkit sakit ke tubuh seseorang, ternyata membuat sakit di bidang ekonomi, di mana salah satu sektor yang paling terpukul adalah Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) berupaya melakukan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang terdampak Covid-19, hingga 1 Juli 2020, penyerapan anggaran program PEN untuk sektor koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) mencapai Rp 250,16 miliar.

Jumlah tersebut setara dengan 0,20 persen dari total anggaran PEN untuk sektor KUMKM yang sebesar Rp 123,46 triliun. Menurut Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, pencairan PEN hingga per 1 Juli 2020 seluruhnya disalurkan melalui PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, dan menyentuh sebanyak 212.846 UMKM.

"Jumlah UMKM yang terima PEN per 1 Juli jumlahnya adalah 212.846. Total penyalurannya hingga 1 Juli sudah capai Rp 250,16 miliar atau 0,20 persen dari anggaran Rp 123,46 triliun," kata Teten di Gedung Kemenkop UKM, Jakarta Selatan, Kamis (2/7/2020).

Menurut rincian yang dijelaskannya, penyerapan PEN yang sebesar Rp 250,16 miliar itu berasal dari pembiayaan modal kerja kepada koperasi melalui LPDB-KUMKM.

Adapun alokasi anggaran PEN untuk sektor KUKM yang sebesar Rp 123,46 triliun terbagi untuk subsidi bunga sebesar Rp 35,28 triliun, belanja imbal jasa penjamin Rp 5 triliun, PPh final UMKM ditanggung pemerintah Rp 2,4 triliun, penempatan dana untuk restrukturisasi Rp 78,78 triliun, penjaminan untuk modal kerja Rp 1 triliun, dan pembiayaan koperasi melalui LPDB-KUMKM Rp 1 triliun.

Sementara itu Koppas Cempaka Putih, Jakarta, Gusnal menuturkan, bahwa pedagang pasar Cempaka Putih mengakui sangat sulit akibat pandemi Corona satu bulan sampai dua bulan kemarin. “Ya tetapi saat ini sudah mulai menggeliat lebih baik,” terang Gusnal.

Ia juga menambahkan bahwa pihaknya meminta Mentri diperlukan digitalisasi terhadap para Pedagang untuk ditingkatkan secara penjualan. (adji/win)

Tags:
UMKM Terdampak Covid-19Kemterian KoperasiLakukan Pemulihanposkota.co.id

Reporter

Administrator

Editor