Tangkapan layar video anggota Cyber Crime Polda Metro Jaya dikeroyok oleh puluhan WNA di salah satu apartemen Cengkareng, Jakarta Barat. (ist)

Kriminal

WN Nigeria Keroyok Polisi, Total yang Ditangkap Bertambah jadi 11 Orang

Minggu 28 Jun 2020, 14:20 WIB

JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, saat ini ada 11 Warga Negara Asing (WNA) yang diamankan, menyusul pengeroyokan terhadap anggota Cyber Crime Polda Metro Jaya di Apartemen Green Park View, Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (27/6/2020).

"Semalam ada penambahan, jadi 11 WNA (yang diamankan)," ujar Yusri ketika dikonfirmasi, Minggu (28/6/2020).

Ia menjelaskan, saat itu anggota Cyber Crime Polda Metro Jaya hendak menangkap seorang pelaku penipuan online yang juga merupakan WNA. Namun salah seorang penghuni apartemen yang diduga WN Nigeria berteriak kalau ada razia WNA dari pihak Imigrasi.

Baca juga10 WNA Diciduk Polisi, Diduga Terlibat Kasus Penipuan Online

Teriakan itu kemudian memicu keributan dan menyebabkan lima anggota polisi mengalami luka ringan. "Anggota sudah menyampaikan bahwa anggota dari kepolisian tetapi tetap masih melawan, sehingga terjadi keributan," kata Yusri.

"Lima anggota Subdit Tipid Siber Polda Metro Jaya mengalami luka ringan," sambungnya.

Baca jugaWNA Nigeria-Polisi Bentrok di Apartemen di Cengkareng, Begini Kronologinya

Beruntung, tak lama berselang anggota Polres Jakarta Barat dan Polsek Cengkareng terjun ke lokasi dan mengamankan para pelaku pengeroyokan. Dari keributan tersebut, total ada 11 WNA yang diamankan.

"Selanjutnya kita berkoordinasi dengan pihak Imigrasi," jelas Yusri. (firda/ys)

Tags:
WN NigeriaKeroyok Polisiapartemencengkarengjakarta-baratposkotaposkota.co.idimigrasiPenipuan OnlineKabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus

Reporter

Administrator

Editor