JAKARTA - Di tangan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Sunter Jaya, sejumlah ban bekas yang sudah tidak berharga disulap menjadi nilai seni.
Keindahannya pun, kini dapat dinikmati pengunjung di kawasan Danau Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Lurah Sunter Jaya, Sahroni mengatakan, kreativitas daur ulang barang bekas tersebut terbilang cukup tinggi. Pasalnya, ban-ban bekas yang ada dijadikan pot bunga berkarakter.
"Ada 12 petugas PPSU yang ternyata memiliki bakat alami dalam mengolah ban bekas menjadi pot-pot bunga dengan daya tarik sendiri," ucapnya saat dikonfirmasi, Jum'at (26/6/2020).
Menurut Sahroni, pot-pot bunga hasil kreativitas anggota PPSU nya tersebut kemudian ditempatkan di kawasan Danau Sunter, khususnya di bagian Plasa. " Ini juga salah satu cara verifikasi wilayah Danau Sunter agar terlihat lebih menarik," ujarnya.
Sementara itu, sebagai bentuk apresiasi terhadap karya anggota PPSU, Sahroni pun menyematkan entitas berupa Pin 'TOP' (Tangguh, Optimis dan Percaya Diri) . (deny/fs)