Waka Polda Metro Jaya, Brigjen Hendro Pandowo saat di BNN DKI Jakarta. (wandi)

Kriminal

Kriminalitas di Jakpus Meningkat, Wakapolda Metro Jaya: Tingkatkan Patroli

Jumat 26 Jun 2020, 16:57 WIB

JAKARTA - Tingginya tindak kejahatan akhir-akhir ini di wilayah hukum Jakarta Pusat dinilai cukup menghawatirkan. Sejumlah tindak kejahatan mulai dari begal, penjambretan, tawuran hingga menewaskan satu warga.

Menyikapi hal itu Waka Polda Metro Jaya, Brigjen Hendro Pandowo mengatakan pihaknya akan meminta kepada Kapolres Metro Jakarta Pusat untuk meningkatkan patroli dalam mencegah tindak kejahatan. Ini tak lain tujuannya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga.

“Kami akan minta patroli kejahatan seperti pencurian kekerasan (Curas), pencurian dan pemberatan (Curat) ataupun aksi gangguan ketertiban keamanan masyarakat harus ditingkatkan  secara besar, sisir pasar, pertokoan, pusat perbelanjaan serta titik yang rawan terjadi kejahatan," tegas Hendro Pandowo saat diwawancarai di Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi DKI Jakarta, Jalan Tanah Abang II, Jakarta Pusat, Jumat (26/6/2020).

Menurutnya, Patroli tersebut juga berdasarkan perintah Kapolda Metro Jaya, Irjen Nana Sujadna terhadap seluruh anggota polisi. Sebab dirinya menilai tindak kejahatan setelah massa mudik ada peningkatan. "Kalau naik iya tingkat kejahatan, makanya semua polisi harus terus menjaga keamanan wilayah. Dengan cara ini tujuannya untuk memberikan rasa aman bagi warfa," tutupnya.

Sementara itu Kasat Reskrim, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Tahan Marpaung mengatakan jajaran Reskrim terus melakukan patroli dengan menyebar anggota dititik keramaian dan wilayah yang dianggap rawan. "Kami tetap berusaha melakukan pengamanan wilayah agar masyarakat tetap merasa aman," ujar Tahan Marpaung singkat. (wandi/ruh)

Tags:
Polda Metro JayaPolres-Jakarta-PusatTingkat KejahatanWaka Polda Metro Jaya, Brigjen Hendro Pandowo

Guruh Nara Persada

Reporter

Guruh Nara Persada

Editor