Direktur Eksekutif Lemkapi Dr. Edi Hasibuan dan Kapolri Jenderal Idham Azis.(ist)

Nasional

Di Tengah Pandemi Covid-19, Polri Harus Menjadi 'Malaikat' Bagi Masyarakat

Selasa 23 Jun 2020, 11:25 WIB

JAKARTA - Memasuki usia yang ke 74 tahun, Kepolisian negara Republik Indonesia  (Polri) semakin dipercaya. Kinerjanya banyak diapresiasi masyarakat. 

Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Dr Edi Hasibuan di Jakarta, Selasa (23/6/2020). 

Menurut mantan anggota Kompolnas ini,  hasil pemantauan dan penelitian Lemkapi menunjukkan kinerja Polri di bawah Kapolri Jenderal Idham Azis terus semakin baik.  

Dalam tahun 2020 ini, menurut catatan Lemkapi Polri dihadapkan dengan tugas yang sangat berat. 

Bahkan tahun 2020  dimana saat negara menghadapi Covid 19  adalah tahun terberat, Polri dituntut kerja keras meningkatkan pelayanan,  perlindungan dan mengayomi seluruh  masytakat. 

Selain itu, Polri dibantu TNI sebagai ujung tombak pelaksaan dan pengawasan dalam  mendukung pemerintah menekan Covidc19  juga dituntut sebagai penolong untuk seluruh masyarakat. 

Dalam situasi negara seperti ini, peranan  Polri  harus  menjadi  "malaikat" bagi masyarakat. Artinya,  kehadiran Polri diperlukan masyarakat. 

"Karena tugas  Polri adalah melayani, melindungi, mengayomi dan bahkan  menolong keluarga  masyarakat yang membutuhkan, termasuk kesulitan dalam ekonomi dan juga mengurus  jenazah korban Covid  19 saat semua masyarakat menjauh karena takut tertular," kata Edi.

"Kita berikan apresiasi yang tinggi terhadap pengabdian seluruh jajaran  Polri yang telah menunjukkan kinerja hebat membantu negara dan menyelamatkan rakyat," ungkap pakar hukum kepolisian Universitas Bhayangkara Jakarta ini. 

Selama tahun 2020 ini, Lemkapi memberikan catatan saat pandemi Covid 19, Polri dinilai sudah mengambil  peran penting  dalam memberikan pelayanan,  perlindungan  dan  pengayoman yang maksimal. 

Selain itu, Polri banyak dipuji dalam  penegakan hukum   yang profesional dan berkeadilan  dalam bidang pemberantasan narkoba, membasmi segala aksi premanisme,  menyikat jaringan terorisme dan kejahatan trans lainnya.  

Doktor ilmu hukum ini menambahkan,  tugas dan tantangan Polri  pada masa mendatang semakin berat. Untuk itu, dibutuhkan semangat dan  kinerja yang profesional, modern supaya semakin dipercaya masyarakat. 

 "Kita bangga  terhadap Polri. Program penguatan Promoter Kapolri manfaatnya  sudah dirasakan  masyarakat. Kita  minta  jangan puas dengan hasil saat ini, tetapi teruslah tunjukkan kinerja yang semakin baik," tambah pemerhati Polri ini.(tiyo/tri)

Tags:
di Tengah Pandemicovid-19Polriharusmenjadi malaikatbagi masyarakat

Reporter

Administrator

Editor