PSBB Transisi, Pengunjung 'Tumplek Blek' di KBT, Warga: Kita Keluar Karena Jenuh

Minggu 14 Jun 2020, 11:30 WIB
Ribuan warga memadati kawasan KBT di tengah masa PSBB Transisi Covid-19. (ifand)

Ribuan warga memadati kawasan KBT di tengah masa PSBB Transisi Covid-19. (ifand)

JAKARTA - Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang masih dalam tahap transisi tak mempengaruhi warga beraktivitas. Hal ini terlihat di kawasan Kanal Banjir Timur (KBT), Minggu (14/6/2020), ribuan warga tumpah ke jalan untuk berolahraga tanpa mempedulikan social distancing

Ribuan warga terlihat berkerumun di sepanjang jalan aliran KBT, Duren Sawit, Jakarta Timur. Namun sayangnya, hampir sebagian besar warga yang datang tak mengenakan masker sebagai langkah awal pencegahan Covid-19.

Wulan (34), warga mengatakan, dirinya sengaja datang ke KBT untuk berolahraga karena sudah cukup jenuh di rumah. Namun ia juga mengaku sangat kaget karena ada ribuan orang yang juga datang. "Anak minta jalan keluar karena sudah jenuh, makanya kita ke KBT. Nggak tahunya banyak banget yang olahraga, jadi sudah nggak seperti PSBB," katanya.

Baca jugaTak Hiraukan PSBB, Ratusan Bikers Nongkrong dan Kebut-kebutan di Monas

Dikatakan Wulan, dengan banyaknya warga yang datang, pastinya social distancing tak akan bisa diterapkan. Pasalnya, warga berjubel tanpa mengindahkan protokol kesehatan. "Apalagi banyak juga yang tak menggunakan masker. Mungkin karena olahraga kali ya, makanya nggak dipakai maskernya," ujarnya.

Baca jugaMal Dibuka Besok, Wagub DKI: Selalu Disiplin Jalani Protokol Kesehatan!

Dengan mulai dibukanya fasilitas umum di masa PSBB transisi ini, Wulan mengaku sangat mendukungnya. Karena pastinya semua orang sudah sangat jenuh dengan kondisi yang terjadi saat ini. "Karena tempat wisata juga belum ada yang boleh buka, makanya cari hiburan di KBT saja," ungkapnya.

Baca jugaSituasi di Jakarta Mulai Normal, Warga Kembali Padati Sudirman-Thamrin Meski CFD Belum Digelar

Atas kondisi yang terjadi, petugas dari kelurahan Duren Sawit pun tak henti-hentinya mengimbau warga yang datang. Mereka terus meminta untuk tetap menjaga jarak dan tetap menggunakan masker.

"Tolong kepada bapak-bapak, ibu-ibu, tetap jaga jarak, tetap gunakan masker untuk menjaga kesehatan kita juga di masa PSBB transisi ini," teriak petugas menggunakan pengeras suara. (ifand/ys)

News Update