Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar.

Jakarta

Jumlah Kendaraan Pribadi di Jakarta Menurun, Polisi: Warga Pilih Transportasi Umum

Rabu 10 Jun 2020, 20:40 WIB

JAKARTA - Arus lalu lintas di sejumlah jalan protokol di Jakarta menunjukkan tren penurunan. Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Fahri Siregar mengatakan, penurunan jumlah kendaraan di masa pembatasan sosial bersekala besar (PSBB) transisi, karena para pekerja memanfaatkan sarana transportasi umum.

"Kalau kita lihat kemungkinan masyarakat berangkat kerja ke kantornya kembali memilih transportasi umum," kata Fahri, Rabu (10/6/2020).

Penurunan itu dari catatan kendaraan yang melintas di Jalan MH Thamrin dari Sarinah mengarah ke Ratu Plaza, sebanyak 11.895 kendaraan. Padahal pada Senin (8/6/2020) tercatat 16.663 kendaraan melintas di depan Sarinah arah Ratu Plaza. Pada Selasa (9/6/2020), tercatat 4.768 kendaraan melintas di lokasi yang sama.

Sebelumnya, hari pertama kegiatan perkantoran mulai beroperasi di masa PSBB transisi, pada Senin (8/6/2020) arus kendaraan di sejumlah jalan protokol macet.

Selain banyak perkantoran buka, para pekerja yang ingin berangkat ke kantornya menggunakan kendaraan semakin menambah kemacetan di ruas jalannya. (ilham/ys)

Tags:
jumlah-kendaraan-pribadi-menurundki jakartatransportasi-umumposkotaPoskota-co-idpandemi covid-19PSBB Transisinew-normal

Reporter

Administrator

Editor