Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta Satriadi Gunawan.

Jakarta

Pemprov DKI Semprot Disinfektan Puluhan Ruas Jalan Untuk Cegah Covid-19

Minggu 31 Mei 2020, 16:57 WIB

JAKARTA-Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta menyemprotkan disinfektan di puluhan ruas jalan pada Minggu (31/5/2020).

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan, penyemprotan dilakukan secara serentak di lima wilayah kota mulai pukul 08.30 WIB.

"Kegiatan penyemprotan disinfektan pada hari ini terfokus pada jalan protokol dan jalan lingkungan yang dilakukan secara serentak di lima wilayah kota," ujar Satriadi melalui siaran pers.

Menurut Satriadi, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan telah menyemprot disinfektan di lebih dari 3.000 lokasi.

"Selama masa Pandemi Covid-19, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan telah melakukan disinfeksi terhitung dari 14 Maret 2020 sampai 29 Mei 2020 sejumlah kurang lebih 3.611 lokasi," kata Satriadi. (Yono/fs)

Tags:
pemprov dki semprot disinfektanpuluhan jalanpos kotaposkota.co.id

Reporter

Administrator

Editor