Roy Kiyoshi.(instagram)

Narkoba

Jalani Rehabilitasi, Roy Kiyoshi Dibawa ke RSKO Cibubur

Kamis 14 Mei 2020, 14:05 WIB

JAKARTA - Roy Kiyoshi mulai menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (14/5/2020), setelah selesai menjalani asesmen atas kasus penyalahgunaan narkotika yang menimpanya.

"Sudah, ini kita persiapan mau jalan ya dari kantor, sudah berangkat. Sudah selesai assessmentnya, hari ini dibawa ke RSKO," kata Kasat Narkoba Polres Jaksel, Kompol Vivick Tjangkung, saat dihubungi awak media massa, Kamis (14/5/2020).

Terkait itu, Roy Kiyoshi mengakui dirinya siap menjalani rehabilitasi. "Saya memang sakit dan saya butuh pengobatan lebih lanjut," katanya.

Baca jugaSesali Nasib Tersandung Narkoba, Roy Kiyoshi Kerap Menangis di Tahanan

Paranormal 33 tahun itu juga menyampaikan pesan kepada masyarakat agar tak pernah berhenti melakukan kebaikan. "Jangan pernah bosan untuk melakuan kebaikan, sebarkan terus kebaikan niscaya akan kembali kepada kamu," imbuh Roy.

Dari pemeriksaan polisi, saat ditangkap sepekan lalu, Roy positif benzodiazepin. Yaitu golongan obat psikotropika yang memiliki efek sedatif atau menenangkan.

Baca jugaRoy Kiyoshi Resmi Tersangka dan Ditahan Karena Penyalahgunaan Narkoba

Selebritas bernama asli Roy Kurniawan ini sebelumnya diciduk polisi di kediamannya di Cengkareng Indah, Jakarta Barat, Rabu (6/5/2020) sore. Saat digeledah, polisi menemukan 21 butir psikotropika. (adji/ys)

Tags:
roy kiyoshiNarkobapsikotropikapolisirehabilitasiRSKO-Cibuburjakarta timurJaktimparanormal

Reporter

Administrator

Editor