Oleh : dr. Andrianto Purnawan SpBS
(Ketua Tim Pelaksana Percepatan Partispasi Masyarakat Penanganan Pandemi Covid PB IDI)
Ketika penderita Covid 19 batuk atau bersin, mereka melepaskan dahak yang mengandung cairan infeksius. Bisa jadi dahak tersebut mengenai permukaan benda seperti meja, kursi, atau telepon. Sehingga orang bisa terkena Covid ketika menyentuh permukaan benda yang terkontaminasi lalu menyentuh mata, hidung, atau mulut.
Jika orang berdiri kurang dari 1 meter, mereka bisa terkena Covid karena adanya batuk atau bersin dari penderita Covid. Dengan kata lain, Covid menyebar seperti flu. Kebanyakan penderita Covid mengalami gejala ringan dan kemudian sembuh. Walaupun ada di antaranya yang mengalami penyakit serius dan memerlukan perawatan di rumah sakit.
Resiko menjadi penyakit berat terjadi pada umur di atas 40 tahun atau dengan kelemahan imunitas, atau orang dengan penyakit penyerta seperti kencing manis, penyakit jantung, dan penyakit paru-paru.
Mengingat tempat kerja potensial menjadi salah satu tempat penularan Covid 19, maka WHO telah menyusun panduan praktis“ Getting your workplace ready for COVID-19 “ yang dirilis 19 Maret 2020. Isi dari panduan tersebut
I. Cara praktis mencegah penyebaran Covid 19 di tempat kerja
II. Bagaimana mengatasi resiko Covid 19 saat pertemuan dan kegiatan acara
III. Hal yang perlu diperhatikan saat anda atau karyawan anda bepergian
IV. Mempersiapkan tempat kerja ketika ada yang terkena Covid 19
I. Cara Praktis pencegahan Covid 19 di tempat kerja Berikut langkah-langkahnya :
1) Pastikan tempat kerja anda bersih dan higienis
2) Mengkampanyekan cuci tangan secara teratur kepada seluruh karyawan dan pelanggan
3) Mengkampanyekan cara pernafasan yang higienis.
4) Sarankan kepada karyawan untuk berkonsultasi dengan biro perjalanan sebelum melakukan perjanalan bisnis
5) Beritahukan kepada karyawan dan pelanggan bahwa jika ada keluhan batuk ringan atau demam ringan ( 37,3 C atau lebih) sebaiknya di rumah. Mereka bisa melakukan kerja dari rumah (work from home).
II. Bagaimana mengatasi resiko Covid 19 saat pertemuan dan kegiatan acara
Berikut langkah- langkahnya :
A. Sebelum pertemuan
B. Kegiatan acara
Lakukan koordinasi dengan pemerintah setempat terkait dengan pertemuan dan kegiatan acara.
a. Siapkan perencanaan dalam rangka pencegahan infeksi di antaranya :
1) Pertimbangkan pengurangan susunan acara dan jumlah orang yang datang.
2) Lakukan komunikasi dengan pihak kesehatan setempat (dinas kesehatan atau IDI)
3) Siapkan tissue, hand sanitizer, dan masker bagi seluruh peserta pertemuan.
4) Gunakan aplikasi pemantau Covid 19. Imbau peserta yang sakit agar tidak datang ke tempat acara.
5) Pastikan penyelenggara acara, pihak catering, peserta memberikan data lengkap seperti nama, no hp, email, dan alamat tempat tinggal. Jika ada yang tidak setuju, pastikan tidak boleh ikut acara tersebut