Kapolsek Kemang Kompol Agus Suyandi menegur pengendara motor tidak berhelm di check point dalam operasi pemeriksaan kendaraan PSBB (angga)

Bogor

Pengendara Angkutan Barang Masih Banyak Langgar Pembatasan Penumpang di Kemang Bogor

Jumat 08 Mei 2020, 15:49 WIB

BOGOR – Sejumlah kendaraan angkutan barang ditegur anggota gabungan Polsek Kemang dalam pemeriksaan di Pos Check Point Jalan Raya Parung - Bogor, Desa Kemang, Kab.Bogor, Jumat (8/5/2020) pagi.

Kapolsek Kemang Kompol Agus Suyandi mengatakan dalam penerapan Pembatasan Sosial Berskala (PSBB) tahap ke dua ini masih ada teguran bagi kendaraan angkutan barang belum mematuhi pembatasan penumpang.

"Hasil operasi kita kali ini masih ada sejumlah mobil barang jenis pick up yang tidak menerapkan pembatasan penumpang sehingga penumpang lebih dari dua. Mereka kita tegur, satu diantanya  kita suruh turun," katanya kepada Poskota di lokasi.

Sementara itu untuk pengendara pribadi maupun motor sudah mulai patuh terutama dalam penggunaan wajib masker.

"Bagi pengendara pribadi dan umum wajib menggunakan masker selama PSBB selama ini sudah mulai patuh dan melaksanakan sesuai kebijakan pemerintah," ungkapnya.

Selama PSBB berlangsung untuk Kabupaten Bogor, Kompol Agus telah mendirikan pos keamananan utama check point di Jampang dan Tugu Heli ATS.

"Bagi motor yang masih tidak menggunakan masker akan kita tegur dan puter balik tidak boleh melanjutkan perjalanan menuju bogor. Kita imbau kepada masyarakat, baik mobil pribadi maupun pick up untuk tidak menaikan penumpang di samping sopir. Dan untuk dapat lebih tertib lagi selama PSBB." (angga/tri)

Tags:
angkutan barang

Reporter

Administrator

Editor