TRENGGALEK-Gerbong mutasi dilakukan Mabes Polri, sebagai langkah pembinaan karier di institusi kepolisian. Salah satu perwira menengah (pamen) yang mendapat amanah tersebut adalah AKBP Doni Satria Sembiring, SH, S.Ik, M.Si sebagai Kapolres Trenggalek.
AKBP Doni menggantikan AKBP Jeans Calvijn Simanjuntak yang bertugas di Wadirreskrimum Polda Metro Jaya. Jabatan Kasubdit Bin Satpam/Polsus Ditbinmas Polda Metro Jaya yang diembannya sejak awal bulan Februari 2019 melahirkan banyak prestasi salah satunya membuat inovasi Aplikasi Satpam Mantap.
Atas inovasi tersebut, Ditbinmas Polda Metro Jaya meraih Piagam Penghargaan MURI REKOR DUNIA atas bidang Pelayanan Ijin terhadap Badan Usaha Jasa Pengamanan (BUJP) melalui Aplikasi Satpam Mantap. Selain itu, Akpol lulusan tahun 2000 ini, juga sukses menertibkan anggota satpam yang tidak memiliki legalitas diperusahaan, pabrik, mall hingga perkantoran, sehingga anggota satpam bisa profesional dalam melaksanakan tugasnya.
Prestasi lainnya yang di torehkan AKBP Doni ketika menjabat Kasubdit III / Tipikor Dit Krimsus Polda Sumatera Utara selama Tahun 2018 banyak pengungkapan kasus OTT (Operasi Tangkap Tangan). Sehingga Dit Krimsus Polda Sumatera Utara mendapat penghargaan peringkat II dari seluruh jajaran Polda oleh Kabareskrim Polri.
Katagori penghargaan itu adalah Penyelamatan Keuangan Negara Dalam Perkara Tindak Pidana Korupsi Tahun 2018. Begitu juga ketika menjabat Kasubdit 2 Dit Resnarkoba Polda Sumatera Utara, beliau banyak ungkap jaringan para pengedar narkoba dengan menyita puluhan kilogram shabu dan bandarnya.
Mutasi ini bagi AKBP Doni merupakan berkah karena sang istri tercinta Felucia Sengky Ratna, SH, M.Si sebagai bhayangkari juga menjabat Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang Kanwil Kemenkumham Banten.
Selamat ! Semoga di tempat tugas yang baru bisa mengemban amanah dengan baik sebagai Kapolres Trenggalek dengan menorehkan kembali prestasi-prestasinya serta dapat menjadi kebanggaan bagi institusi polri. (ilham/fs)