Aksi pemain Bayern Muenchen di laga Bundesliga. (instagram/@bundesliga_en)

Sepak Bola

Jerman Kembali Lockdown, Bundesliga Terancam Susul Ligue 1

Rabu 29 Apr 2020, 19:35 WIB

JERMAN - Kompetisi sepak bola tertinggi di Jerman, Bundesliga diragukan akan kembali bergulir pada 9 Mei mendatang.

Hal itu disebabkan setelah pemerintah Jerman berencana bakal memberlakukan pembatasan 'lockdown' di sejumlah wilayah, terkait penyebaran virus Corona atau Covid-19 yang menunjukkan peningkatan dalam beberapa hari terakhir.

Berdasarkan laporan yang dilansir surat kabar Jerman, Bild jumlah kasus virus Corona di negara tersebut kembali menunjukkan peningkatan. Itu terjadi setelah Kanselir Jerman, Angela Merkel mencabut pembatasan 'lockdown' secara ketat dengan membuka kembali sejumlah toko, sekolah, dan tempat-tempat ibadah dalam beberapa hari terakhir. Padahal 'lockdown' yang diterapkan pemerintah Jerman sebelumnya telah berhasil menurunkan jumlah kasus virus Corona di negara tersebut.

Bukan tidak mungkin, Jerman kembali akan menerapkan 'lockdown' di sejumlah wilayah, termasuk membatalkan rencana bergulirnya kembali Bundesliga pada 9 Mei mendatang.

Sebelumnya, otoritas Bundesliga telah mengumumkan tentang usulan bakal kembali bergulirnya kompetisi pada 9 Mei mendatang.

"Jika kami mendapat restu bahwa kami bisa memulai kembali kompetisi pada 9 Mei dan kami siap," kata ketua Bundesliga Christian Seifert, dikutip Bild.

Restu yang dimaksud Seifert, adalah restu dari Kanselir Angela Merkel. Namun harapan kembali bergulirnya Bundesliga kembali diragukan setelah meningkatnya kasus virus Corona di Jerman dalam beberapa hari terakhir. 

Baca jugaLigue 1 Prancis Resmi Dihentikan

Keputusan kembali bergulirnya Bundesliga sendiri baru akan dibicarakan setelah para pejabat pemerintah melakukan pertemuan dengan para otoritas Bundesliga, Kamis (30/4/2020) waktu setempat.

Diketahui, Bundesliga telah dihentikan sementara setelah virus Corona menyebar ke seluruh negeri pada awal Maret lalu.

Meskipun banyak masyarakat Jerman mengharapkan kompetisi berlanjut, namun bukan tidak mungkin Bundesliga juga akan halnya Divisi A Liga Belgia dan Eredivisie Liga Belanda yang sudah lebih dulu resmi dihentikan secara total. Terakhir, Ligue1 Prancis juga resmi dihentikan. (junius/ys)

Tags:
poskotaposkota.id

Reporter

Administrator

Editor