Tangkapan layar video Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, memeriksa truk yang melintas di check point Tol Cikarang Barat. (twitter/@tmcpoldametro)

Jakarta

Truk Bawa Penumpang Gelap Dicegat, 4.948 Kendaraan Pemudik Dipaksa Putar Balik

Selasa 28 Apr 2020, 14:50 WIB

JAKARTA – Empat hari larangan mudik, sebanyak 4.948 kendaraan keluar Jakarta dipaksa putar balik di dua pintu tol dan 16 jalur arteri oleh Ditlantas Polda Metro Jaya. Meski demikian jumlah rata-rata kendaraan yang akan keluar Jakarta setiap hari semakin menurun.

Pada Selasa (28/4/2020) sebanyak 737 kendaraan yang mengarah keluar Jabodetabek diputar balik, menurun jika dibandingkan pada Senin (27/4/2020) sebanyak 878 kendaraan.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, jumlah kendaraan yang diputar balik tiap hari semakin menurun mencapai ratusan kendaraan.

Selain itu pihaknya juga melakukan pemeriksaan setiap kendaraan yang hendak keluar wilayah Jabodetabek di 18 pos penyekatan untuk
mengantisipasi pemudik yang bersembunyi di bagasi bus atau truk untuk menghindari pemeriksaan polisi.

"Kita lakukan periksa bagasinya truk mau pun bus. Tapi antisipasinya kita uji sampai satu per satu," kata Sambodo.

Kegiatan pemeriksaan bagasi truk salah satunya diunggah oleh akun Twitter @TMCPoldaMetro. “23.47 Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, SIK, MTCP melakukan pengecekan terhadap truk yang melintas di check point Tol Cikarang Barat, guna mengantisipasi adanya penumpang gelap yg berada di dalam muatan truck," kicau twit dalam unggahan itu. (ilham/ys)

Tags:
poskotaposkota.idtrukmudikpolisi

Reporter

Administrator

Editor